Ferdinand Hutahaean Ingatkan Refly Harun Hari Ini Diperiksa Polisi : Baiknya Siap-siapin Koper

- 3 November 2020, 07:18 WIB
Ferdinand Hutahaean menyatakan mundur dari Partai Demokrat.
Ferdinand Hutahaean menyatakan mundur dari Partai Demokrat. /Twitter/

MANTRA SUKABUMI - Direktur Eksekutif EWI yang juga mantan politisi Partai Demokrat terus menerus berkomentar.

Kali ini ia mengomentari pemeriksaan Refly Harun yang akan diperiksa polisi hari ini Selasa, 3 November 2020.

Ferdinand mengingatkan Refly untuk tidak mencari alasan tidak hadir. Ia juga menyindir Refly agar menyiapkan koper.

Baca Juga: Berikut Link Cek Bantuan UMKM Rp 2,4 Juta Lewat Bank BRI, Login eform.bri.co.id/bpum

Baca Juga: Cek Penerima BPUM BRI melalui eform.bri.co.id/bpum, Jika Namamu Tidak Ada, Lakukan Ini Segera

Hal itu disampaikan Ferdinand melalui cuitan akun Twitter miliknya pada Selasa, 3 November 2020.

"Hari ini bung @ReflyHZ dipanggil olh penyidik bareskrim atas kasus hukum Sugik Nur yg kini ditahan olh Penyidik.

Kita lihat apakah Refly akan hadir hr ini atau cari alasan minta dijadwal ulang. Refly baiknya siap2in koper..!," tulisnya seperti dilihat mantrasukabumi.com pada Selasa, 3 November 2020.

Seperti diberitakan, Refly Harus akan diperiksa Bareskrim Mabes Polri sebagai saksi atas tersangka Gus Nur.

Halaman:

Editor: Andriana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah