Penyebaran Virus Corona Terbasar Ada di Jakarta, Kapolda Metro Jaya: Akan Ada Pencegahan Keras

- 20 November 2020, 19:24 WIB
Ilustrasi Covid-19
Ilustrasi Covid-19 /mantrasuabumi.com/Andi Syahidan

 

MANTRA SUKABUMI - Penyebaran virus Corona di Indonesia semakin hari semakin mengkhawatirkan, disamping itu, pasien terkonfirmasi sembuh dari virus Corona pun sudah banyak.

Kepala Polisi Daerah (Kapolda) metro Jaya membeberkan fakta tentang kasus penyebaran vieus corona di Indonesia. Menurut data yang diterima Kapolda Metro Jaya, 59 persen penyebaran Virus Corona terjadi di Pulau Jawa.

Secara geografis, pulau Jawa lebih luas dari DKI jakarta, tetapi, penyebaran Virus Corona terbanyak ada di DKI Jakarta. Oleh sebab itu muncul peetanyaan, kenapa harus Jakarta?, ada apa di Jakarta?, apakah protokol kesehatan tidak dijalankan?, pertanyaan-pertanyaan seperti itu sering muncul di kalangan masyarakat. Maka dari itu akan ada pencegahan keras dari Polda Metro terhadap pelanggar protokol kesehatan.

Baca Juga: Tips Handal Membuat PIN ShopeePay yang Aman untuk Menjaga Keamanan Akun

Baca Juga: Deddy Corbuzier Bongkar Alasan Karni Ilyas yang Enggan Undang Habib Rizieq, Ternyata Takut Hal Ini

Hal seperti ini harus dijadikan tolak ukur agar masyarakat selalu hidup sehat, patuhi semua protokol kesehatan, mulai dari pakai masker yang benar, jaga jarak, tidak berkerumun dan selalu cuci tangan sebelum dan sesudah melakukan kegiatan. Sebagaimana dilansir mantrasukabumi.com dari laman pmjnews pada Jumat 20 November 2020.

Polri hadir untuk di tengah-tengah pandemi virus Corona semata-mata untuk menyelamatkan jiwa masyarakat, patuhilah peraturannya agar terhindar dari terpaparnya virus Corona.

“Perkembangan situasi saat ini, Covid-19. Pertama prinsip saya keselamatan masyarakat adalah hukum yang tertinggi. Kedua, Polri adalah pelindung dan pengayom masyarakat. Polri hadir untuk menyelamatkan jiwa masyarakat. Jadi siapapun yang akan mengganggu keselamatan jiwa masyarakat, saya akan lakukan penegakan hukum yang tegas,” ujar Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran, Jumat 20 November 2020.

Selain itu, Kapolda juga mengingatkan  bahawa jakarta masih belum aman dari covid-19, maka harus ada pencegahan keras demi kesehatan masyarakat, karena keselamatan masyarakat adalah hukum tertinggi.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x