Dipaksa Mundur di All England 2021, Ricky Soebagdja: Indonesia Merasa Dirugikan, BWF dan Panpel Lepas Tangan

- 18 Maret 2021, 12:12 WIB
Manajer Tim Indonesia Ricky Soebagdja jelaskan alasan Kontingen Indonesia Mundur dari All England
Manajer Tim Indonesia Ricky Soebagdja jelaskan alasan Kontingen Indonesia Mundur dari All England /Tangkap Layar Instagram.com/@badminton.ina

MANTRA SUKABUMI - Manager Tim Bulu Tangkis Indonesia di All England 2021, Ricky Soebagdja angkat suara mengenai para pemain bulu tangkis Indonesia yang dipaksa mundur di All England 2021.

Ricky Soebagdja selalu manager Tim Bulu Tangkis Indonesia mengaku jika keputusan All England sangat merugikan bagi para atlet Indonesia.

Keputusan dari pihak All England sendiri, beranggap tak berpihak pada Indonesia. Serta dari pihak Tim Bulu Tangkis Indonesia sendiri mengaku telah menjalankan apa yang menjadi prosedur di ajang bulu tangkis tertua di dunia tersebut.

 Baca Juga: ShopeePay Mantul Sale Ajak Masyarakat Lebih Cuan di Momen Gajian

Baca Juga: Bentuk Tinja ini Menggambarkan Seseorang Mengalami Gangguan Kesehatan. Anda Salah Satunya?

Melalui keterangan resminya pada Kamis, 18 Maret 2021, Manajer Tim Bulu Tangkis Indonesia Ricky Soebagdja pun memberikan penjelasan terkait masalah tersebut.

“Pada saat tadi di lapangan, panitia menyampaikan langsung kepada saya bahwa Tim Indonesia harus menarik diri,” ucapnya, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari video yang diunggah di kanal Youtube Badminton Indonesia, pada Kamis, 18 Maret 2021.

Ricky Soebagdja menuturkan bahwa terdapat sebuah pesan elektronik (email) yang masuk kepada email seluruh Tim Indonesia.

“Dari 24 tim yang berangkat ke Birmingham ini, 20 mendapatkan email dari goverment Inggris. Dari 20 yang dapet email ini, yang dinyatakan bahwa harus isolasi selama 10 hari,” pungkasnya.

Halaman:

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x