Isi Kandungan Surat An Nisa Ayat 60, Tentang Sifat Buruk Orang Munafik, Lengkap Arab, Latin dan Artinya

- 22 Desember 2022, 13:20 WIB
Isi Kandungan Surat An Nisa Ayat 60, Tentang Sifat Buruk Orang Munafik, Lengkap Arab, Latin dan Artinya
Isi Kandungan Surat An Nisa Ayat 60, Tentang Sifat Buruk Orang Munafik, Lengkap Arab, Latin dan Artinya /*/mantrasukabumi.com/Pixabay/hmzasefaa / 20 images

Dilansir mantrasukabumi.com dari Quran Kemenag berikut ini isi Kandungan surat An Nisa ayat 60:

Baca Juga: Isi Kandungan Surat Al Jumuah Ayat 9, Tentang Sholat Jumat, Lengkap Arab, Latin dan Artinya

Sifat buruk yang dimiliki oleh orang-orang munafik. Tidakkah engkau, wahai nabi Muhammad dan kaum muslim, memperhatikan dengan seksama dan cermat.

Bagaimana orang-orang yang mengaku bahwa mereka telah beriman kepada apa yang diturunkan kepadamu, yakni Al-Qur'an, dan juga beriman kepada apa yang diturunkan sebelummu, yakni taurat, zabur, dan injil'

Tetapi mereka, orang-orang munafik itu, masih menginginkan ketetapan hukum kepada thagut, padahal mereka telah diperintahkan oleh yang mahakuasa melalui kitab yang diturunkan-Nya, untuk mengingkari thagut itu.

Dan sikap mereka seperti itu telah dipengaruhi oleh setan yang bermaksud menyesatkan mereka dari jalan Allah dengan kesesatan yang sejauh-jauhnyabukan hanya sekadar enggan menjadikan rasul sebagai hakim.

Bahkan orang-orang munafik tersebut bertindak lebih jauh dari itu dan apabila dikatakan kepada mereka, orang-orang munafik itu.

Marilah tunduk dan patuh kepada apa, yakni hukum dan petunjuk, yang telah diturunkan Allah dan juga tunduk dan patuh kepada keputusan rasul, niscaya engkau, nabi Muhammad, melihat orang munafik, akibat dari kemunafikan mereka, menghalangi manusia dengan sekeras-keras-Nya darimu.

Baca Juga: BPS Buka Lowongan Kerja! Pendaftaran Calon PPPK Badan Pusat Statistik Tahun 2022 Resmi Dibuka

Perlu anda ketahui juga, Surat An Nisa masuk dalam golongan surat Madaniyah karena diturunkannya kepada Nabi Muhammad SAW di Kota Madinah.

Halaman:

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih

Sumber: Quran Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah