Gol Yannick Carascao Berhasil Bawa Atletico Madrid Menang Tipis Atas Tamunya Barcelona

- 22 November 2020, 06:07 WIB
Kalah 1-0 dari Atletico Madrid, Capaian Terburuk Barcelona Sejak Musim 1991
Kalah 1-0 dari Atletico Madrid, Capaian Terburuk Barcelona Sejak Musim 1991 /Twitter/Atlético de Madrid/@atletienglish/

MANTRA SUKABUMI - Gol Carrasco berhasil membawa Atletico Madrid menang tipis atas tamunya Barcelona berakhir dengan skor 1-0, dalam laga pekan ke-10 di Stadion Wanda Metropolitano Sabtu waktu setempat (Minggu WIB).

Satu-satunya gol dalam pertandingan tersebut dicetak melalui Carrasco pada ke-45+3, setelah Ter Stegen berhasil dikolongi Carrasco.

Dengan hasil itu Atletico Madrid menduduki klasemen kedua dengan poin 20, dan Barceloan menduduki klasemen ke-10 dengan poin 11.

Baca Juga: Tips Handal Membuat PIN ShopeePay yang Aman untuk Menjaga Keamanan Akun

Baca Juga: Terancam Dibubarkan Ternyata FPI Bukan Lagi Berstatus Ormas, Begini Penjelasan Kemendagri

Dilansir mantrasukabumi.com dari laman resmi Liga Spanyol pada Minggu, 22 November 2020, Barcelona kalah perdana dari Atletico di La Liga dalam 10 tahun terakhir.

Barcelona menciptakan tak kurang dari 13 percobaan tembakan sepanjang laga seturut catatan statistik laman resmi Liga Spanyol, tetapi kiper Jan Oblak tampil cukup gemilang mengawal gawang Atletico.

Tembakan Lionel Messi di babak pertama, dua sundulan Clement Lenglet di awal babak kedua dan tandukan sudut sempit Antoine Griezmann beberapa menit jelang bubaran adalah peluang-peluang yang bisa dimentahkan Oblak demi memastikan kemenangan Atletico.

Kedua tim akan tampil di kelanjutan Liga Champions dengan Barcelona bertandang ke Dynamo Kiev pada Selasa, 24 November dan Atletico menjamu Lokomotiv Moskow sehari berselang.

Lantas di rangkaian pekan ke-11 Liga Spanyol, Atletico main pada Sabtu, 28 November di kandang Valencia dan Barcelona dapat waktu istirahat lebih panjang sebab bertanding sehari kemudian menjamu Osasuna.

Baca Juga: Setelah Perintahkan Prajurit Siap Siaga, Panglima TNI Mutasi 129 Perwira Tinggi, Apa yang Terjadi?

Baca Juga: Ramai di Twitter! Mahfud MD: Negara Bisa Hancur Bila Lakukan Hal Ini

Susunan pemain:

Atletico Madrid (4-4-2): Jan Oblak; Kieran Trippier, Stefan Savic, Jose Gimenez, Mario Hermoso; Marcos Llorente (Diego Costa), Koke, Saul Niguez, Yannick Carrasco (Felipe); Angel Correa (Geoffrey Kondogbia), Joao Felix (Thomas Lemar)
Pelatih: Diego Simeone.

Barcelona (4-2-3-1): Marc-Andre ter Stegen; Sergi Roberto, Gerard Pique (Sergino Dest), Clement Lenglet, Jordi Alba; Miralem Pjanic (Martin Braithwaite), Frenkie de Jong; Ousmane Dembele, Lionel Messi, Pedri (Philippe Coutinho); Antoine Griezmann (Trincao)
Pelatih: Ronald Koeman.**

Editor: Abdullah Mu'min


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x