Siap-siap Pemberkasan! PPPK Tahap 3 Segera Bergulir, Guru Honorer Lulus P1, P2, dan P3 Dapatkan Prioritas

30 Juni 2022, 21:35 WIB
Ilustrasi. Pemerintah kembali buka 1 juta formasi CPNS atau calon ASN dan PPPK pada tahun 2022. /Antara/Nova Wahyudi/

MANTRA SUKABUMI - Dalam pengadaan pegawai pemerintah dengan perjanjian kontrak PPPK tahap 3 bagi Guru honorer tinggal menghitung hari.

Ini merupakan kabar gembira bagi Guru honorer lolos passing grade di tahap 2, namun belum mendapatkan formasi.

Bagi yang sudah lulus, nantinya akan secara otomatis mengisi formasi di tes seleksi PPPK tahap 3 tahun 2022 ini.

Baca Juga: Kumpulan Latihan Soal Tes PPPK Guru Mata Pelajaran Bahasa Inggris SMP SMA SMK Tahun 2022

Sebelumnya pemerintah sudah melakukan seleksi PPPK tahap 1 dan 2 di tahun 2021 kemaren.

Dimana Pemerintah menjanjikan kepada guru honorer bahwa tes PPPK tahap 3 dan PPPK 2022 akan segera digulirkan dalam waktu dekat ini.

Dalam pelaksanaan PPPK tahap 3 ini, guru honorer yang sudah lulus Passing Grade mendapatkan harapan baik dari pemerintah.

Pasalnya Pemerintah dalam hal ini adalah Kemendikbud, membuat kebijakan baru untuk para guru honorer diseluruh indonesia akan tes PPPK ditahap 3 nanti.

Dilansir mantrasukabumi.com dari YouTube INFO ASN GURU pada Kamis, 30 Juni 2022, menjelaskan isi surat KemenPAN-RB yang berisi hasil rapat bersama Komisi X DPR-RI.

Kemdikbud melalui Dirjen guru dan tenaga kependidikan masih berupaya memprioritaskan guru honorer yang sudah lulus Passing Grade, dan belum mendapatkan Formasi pada tahap 1 dan 2.

Lantas bagi guru honorer yang pengabdiannya diatas 3 tahun di sekolah induk Negeri, maka akan diberikan Afirmasi atau tambahan nilai semaksimal mungkin oleh Kemendikbud.

Saat ini pemerintah sudah melakukan kajian prihal regulasi mengenai tes PPPK Guru untuk para guru honorer, agar semua tersusun dan teratur dengan baik pada tahap 3 nantinya.

Berkaitan Regulasi tersebut berupa peraturan KemenPAN-RB tentang pengadaan PPPK guru tahap 3 dan PPPK Tahun 2022 yang akan berlangsung dalam waktu dekat ini.

Seperti yang disampaikan Deputi bidang sistem informasi kepegawaian(BKN), Suharmen mengungkapkan, prose pembahasan tes PPPK untuk para guru honorer masih terus berjalan, yang dipimpin oleh KemenPAN-RB.

Baca Juga: Kumpulan Soal Latihan Seleksi PPPK Guru IPA SMP Materi Kompetensi Pedagogik Tahun 2022

Namun terkait prihal Substansinya, Panselnas berupaya semaksimal mungkin memenuhi kesepakatan dengan Komisi X DPR-RI mengenai kebijakan bagi guru honorer, terurama untuk para guru honorer yang sudah lulus Passing Grade di tahap 2.

Prinsipnya Panselnas tetap berpijak pada hasil kesepakatan dalam rapat panja Formasi GTK PPPK Tahun 2022, untuk guru honorer dan tenaga kependidikan tahap 3 nanti.

Sehinga perlu digaris bawahi, pada pernyataan Suharmen ini, ada kabar gembira selain guru juga bagi para tenaga Kependidikan.

Beberapa poin hasil rapat tersebut diantaranya, mengenai usulan Formasi PPPK Guru, status guru honorer yang sudah lulus Passing Grade tanpa Formasi, dan siapa saja yang bisa ikut tes di PPPK 2022.

Deputi SDM Aparatur di KemenPAN-RB, Alex Deni, memastikan pengadaan PPPK Tahun 2022 lebih mengakomodasi tenaga Honorer, karena itu rekrutmen tes seleksi PPPK Guru akan menggunakan Metode Obserfasi dan Begrouncek.

Artinya, ada perbedaan kriteria pelamar, dimana pelamar lama dan mana pelamar yang baru.

Hal ini senada dengan keinginan dan tuntutan para guru honorer sebelumnya yang sudah lulus Passing Grade namun belum mendapatkan formasi karena kebijakan yang membuat lelah para Honorer Guru.

Demikian sekilas Informasi tentang hasil rapat KemenPAN-RB dengan Komisi X DPR-RI, semoga saja ada kabar baik selanjutnya nuntuk para guru honorer diseluruh Indonesia***

Editor: Robi Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler