Kabar Baik, Ditargetkan April 2021 Pemprov DKI Jakarta Akan Buka Sekolah Tatap Muka

- 31 Maret 2021, 20:35 WIB
Ilustrasi kembali ke sekolah, sekolah tatap muka.
Ilustrasi kembali ke sekolah, sekolah tatap muka. /Pixabay/AzamKamolov/

Sebab pihak Dinas Pendidikan DKI Jakarta sedang melakukan verivikasi untuk sekolah yang akan dibuka, akan tetapi hal ini juga selaras dengan peraturan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Diberitakan sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta tengah menyiapkan pola sekolah tatap di tengah pandemi Covid-19.

Baca Juga: Demokrat Versi KLB Ditolak, Ibas Apresiasi Keputusan Kemenkumham

Baca Juga: Usai KLB Ditolak, Bintang Muda Indonesia Adakan Syukuran Bagi-bagi Makanan

Sejalan dengan akan dibukanya Sekola tatap muka di DKI Jakarta, para siswa diharuskan mendapatkan vaksin terlebih dahulu sebelum sekolah tatap muka benar dilaksanakan.

"Tentu seluruh tenaga pendidik dan pendukung sudahmenerima vaksinasi. Jikalau memang sekolah akan dilaksanakan kembali, tentu anak-anak (pelajar) harus mendapatkan vaksin dulu," ungkap Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, pada Minggu, 21 Maret 2021.

Terkait dengan waktu pelaksanaan sekolah tatap muka di DKI Jakarta, Wagub Ahmad Riza Patria belum mau menjelaskan lebih lanjut.

Adapun Alasannya, yaitu pihaknya saat ini tengah menyiapkan uji coba gabungan sekolah tatap muka dan daring.

"Kita sedang menyiapkan pilot project yaitu program uji coba sekolah tatap muka secara daring atau melalui offline dan online di beberapa sekolah. Mulai dari tingkat SD, SMP, SMA, hingga SMK, ada sekitar 50-100 sekolah yang ikut uji coba ini," tukas Riza.***

Halaman:

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah