Edy Oglek Pemain Sinetron Tukang Bubur Naik Haji Meninggal Dunia karena Terpapar Covid-19

- 28 Juni 2021, 21:46 WIB
Edy Oglek Pemain Sinetron Tukang Bubur Naik Haji Meninggal Dunia karena Terpapar Covid-19
Edy Oglek Pemain Sinetron Tukang Bubur Naik Haji Meninggal Dunia karena Terpapar Covid-19 /Instagram/@edyoglek_14/

MANTRA SUKABUMI - Kabar duka datang dari dunia hiburan Indonesia. Edy Oglek pemain dari Sinetron Tukang Bubur Naik Haji meninggal dunia.

Edy Oglek Pemain Sinetron Tukang Bubur Naik Haji Meninggal Dunia pada Rabu 28 Juni 2021 karena terpapar Covid-19.

Hal ini diperjelas oleh asistennya yang mengatakan kalau Edy Oglek Pemain Sinetron Tukang Bubur Naik Haji positif terpapar Covid-19 dan menjalani isolasi mandiri dirumah.

Baca Juga: Kominfo Takedown 1.700 Lebih Konten Menyesatkan Soal Covid-19, Facebook Jadi 'Sarangnya' Hoaks

Baca Juga: Kumpulan Link Twibbon dan Ucapan Selamat Hari Bhayangkara ke-75 Terbaru 2021, Cocok Dibagikan di Media Sosial

Namun naas, nyawa Edy Oglek Pemain Sinetron Tukang Bubur Naik Haji tidak bisa tertolong hingga menghembuskan nafas terakhirnya pada Senin 28 Juni 2021, sebagaimana dikutip mantrasukabumi com dari laman akun Instagram @novasoraya16 pada Senin 28 Juni 2021.

Duka mendalam yang dirasakan Nova Soraya
atas meninggal kerabat dekatnya Edy Oglek

Pemain sinetron yang kerap kali berseragam satpam ini dikenal dengan sebutan Kadrun dalam sinetron nya.

Ia mengunggah video kenangan bersama almarhum ketika bermain dalam sinetron Tukang Bubur Naik Haji.

Nova menuliskan caption atas video yang diunggahnya

"Kenangan Salah 1 adegan di Tukang Bubur
 Naik Haji,"

"You'll be missed," Tulis Nova Soraya dalam keterangan video di Instagram, Senin 28 Juni 2021

Pemeran Romlah dan Kadrun ini lama sekali dipasangkan dalam satu sinteron Tukang Bubur Naik Haji.

Baca Juga: Keracunan Ikan Buntal, Ini Pertolongan Pertama yang Harus Dilakukan Sebelum Terlambat

Peran yang dibawakan kadrun cukup membuat masyarakat menghibur dan terkenang akan hal tingkah lucunya.

Tak hanya Nova yang merasakan kesedihan, terlihat artis tampan Rionaldo Stokhorts dengan akun Instagram nya @rio.stokhorts dan artis cantik Cut Syifa @cutsyifaa turut membanjiri kolom komentar.

Kedua artis yang pernah bermain bersama dalam satu sinteron pun  merasakan kesedihan yang begitu mendalam

Pemilik nama asli Edy Suwandi meninggal dunia setelah dinyatakan positif Covid-19. Kabar itu dibenarkan oleh asistennya.

Menurut sang asisten Edy Oglek Tak buru-buru dirawat di RS, ia memilih menjalani isolasi mandiri di rumah.

Senin, 28 Juni 2021. Edy menghembuskan nafas terakhirnya di usia 54 tahun. ***

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah