Waspada, Filipina Kini Dihadapkan dengan Wabah Virus Flu Burung

- 18 Maret 2020, 07:00 WIB
Ilustrasi Wabah Flu Burung
Ilustrasi Wabah Flu Burung /Pikiran Rakyat

Mantrasukabumi - 

Data John Hopskin menyebutkan, penyakit COVID-19 yang menimpa Filipina terdapat 142 kasus dengan 12 kematian dan 5 orang yang telah dinyatakan sembuh dari virus corona per Selasa, 17 Maret  2020.

Belum berakhir Pandemi COVID-19 di Filipina, terbaru Filipina dibikin resah dengan kemunculan wabah flu burung di provinsi bagian utara di negara tersebut.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Reuters, saat ini Filipina bukan hanya menghadapi COVID 19 tetapi juga flu burung.

Kepastian munculnya wabah flu burung, setelah dilakukan sebuah tes yang menunjukkan adanya subtipe H5N6 di provinsi bagian utara.

Baca Juga: Edaran Dinas Pariwisata tentang Penutupan Sementara Tempat Pariwisata

Subtipe H5N6 ini merupakan tipe yang sangat menular dari virus influenza A pada sebuah peternakan burung puyuh.

Hal ini diungkapkan oleh Menteri Pertanian Negara Filipina pada Senin, 16 Maret 2020 kemarin.

Sekretaris Pertanian, William Dar mengatakan bahwa virus flu burung tersebut merupakan jenis yang sama, yang telah menyerang beberapa peternakan unggas di tahun 2017.

Halaman:

Editor: Abdullah Mu'min

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x