Menikmati Kopi Sambil Lihat Pemandangan Alam, Begini Wajah Baru Wisata Legendaris Taman Selabintana, Sukabumi

- 13 Januari 2023, 15:30 WIB
Menikmati Kopi Sambil Lihat Pemandangan Alam, Begini Wajah Baru Wisata Legendaris Taman Selabintana, Sukabumi
Menikmati Kopi Sambil Lihat Pemandangan Alam, Begini Wajah Baru Wisata Legendaris Taman Selabintana, Sukabumi /Istagram/rizkiaanggia/

MANTRA SUKABUMI - Menikmati secangkir kopi diakhir pekan memang sangat menyenangkan.

Apalagi jika ditemani pemandangan alam di ruang terbuka yang sejuk dan luas, seperti yang disuguhkan di Di Bawah Langit Selabintana, Sukabumi.

Ya, Taman Selabintana merupakan wisata legendaris dan iconic yang identik dengan Sukabumi.

Dibangun sejak tahun 1900an, Taman Selabintana menjadi kawasan wisata favorit para pelancong di wilayah Sukabumi sejak zaman belanda.

Baca Juga: 5 Daftar Lokasi Wisata Pantai di Sukabumi Cocok untuk Liburan Rayakan Malam Tahun Baru 2023

Kini seiring waktu, Taman Selabintana mulai bermetamorfosis menjadi destinasi wisata yang wajah baru yang kekinian.

Dengan nama baru "Dibawah Langit Selabintana" tempat ini mengusung tema outdoor cafe cantik dengan nuansa hutan.

Dilihat mantrasukabumi.com dari akun instagram @dibawahlangitselabintana, disini pengunjung bisa menikmati view pemandangan alam Gunung Gede Pangrango yang memanjakan mata.

Sejuknya udara segar serta hijaunya tempat di sekeliling membuat momen healing jadi bertambah syahdu

Selain itu, Tempat yang disuguhkan Di Bawah Langit Selabintana ini juga sangat cozy dan cocok menjadi salah satu pilihan nongkrong dengan keluarga besar atau teman dekat sambil menikmati akhir pekan.

Halaman:

Editor: Andi syahidan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x