Waspada, Tak Hanya Picu Dehidrasi, Minum Kopi Saat Sahur Ternyata Dapat Timbulkan 4 Bahaya ini

13 April 2021, 07:54 WIB
Berikut Bahaya Minum Kopi Saat Sahur, Sakit Kepala, Pusing, dan Sembelit./ /Pixabay/Engin_Akyurt

MANTRA SUKABUMI - Bulan Ramadhan tahun 2021 ini telah tiba, tepatnya hari ini Rabu, 13 April 2021, tentu saja umat muslim di seluruh dunia dengan penuh bahagia menyambutnya.

Nah, hari ini juga merupakan hari pertama kita melaksanakan sahur untuk berpuasa, agar kuat menahan lapar dan dahaga.

Namun, apa jadinya jika kita sahur dengan memakan makanan atau minuman yang tidak boleh dikonsumsi sebelumnya.

Baca Juga: ShopeePay Mantul Sale Ajak Masyarakat Lebih Cuan di Momen Gajian

Baca Juga: Sejumlah Tokoh Ramai-Ramai Tanggapi Penamaan Jalan Tol Mohamed Bin Zayed

Seperti halnya kopi, kopi tidak boleh dikonsumsi saat sahur karena ternyata dapat memicu 4 bahaya ini saat berpuasa.

Hal itu disebabkan karena kopi memiliki sifat diuretik yaitu yang membuat frekuensi kencing lebih cepat.

Seperti yang diketahui, kopi di era sekarang ini sudah menjadi salah satu gaya hidup bagi sebagian orang. Tetapi ternyata minum kopi saat sahur tidak dianjurkan. 

Meski kopi memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh, ternyata minum kopi saat sahur sangat tidak dianjurkan. 

Mengapa demikian? Karena saat sahur kita belum mengkonsumsi makanan apapun terlebih dahulu, ternyata bisa merusak sistem pencernaan kita.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo Digelar Tanpa Suporter Luar Negeri, KOI Minta KBRI Galang WNI di Jepang

Efek samping yang bisa timbul akibat sering ngopi saat sahur di bulan puasa, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Senin, 12 April 2021.

1. Minum kopi saat sahur yaitu dapat memicu dehidrasi. Ini dikarenakan kopi memiliki sifat diuretik yang dapat membuat frekuensi buang air kecil menjadi lebih sering.  

Apalagi saat berpuasa, kita tidak diperbolehkan minum sepanjang hari. Jadi, cairan yang keluar dari tubuh saat buang air kecil tak bisa segera digantikan.

2. Kopi dapat meningkatkan produksi asam klorida dan cairan lambung di perut yang berfungsi membantu meleburkan makanan. 

Hal ini dapat menyebabkan zat asam klorida merusak bagian dalam perut dan membuat iritasi lambung. 

Baca Juga: IDI Berikan Panduan Shalat Tarawih pada Ramadhan Tahun Ini Sesuai Arahan Pemerintah 

Baca Juga: 21 Ucapan Selamat Puasa Ramadhan untuk Status Facebook, WhatApp dan Medsos Lainnya

3. Minum kopi saat sahur juga dapat menimbulkan efek samping seperti sakit kepala, pusing, dan sembelit.  

Berat badan kamu juga bisa menurun jika kamu tidak mengonsumsi makanan terlebih dahulu saat sahur.

4. Kopi juga berfungsi melepaskan hormon yang membuat kamu mengalami perubahan mood.

Jangan heran kalau kamu suka tiba-tiba bete, itulah bahaya minum kopi saat sahur, semoga bermanfaat.***

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Tags

Terkini

Terpopuler