Apel dan Daun Serai Bisa Kecilkan Perut Buncit, Berikut Resep Herbal Ala dr. Zaidul Akbar

- 24 Juni 2021, 07:30 WIB
Ilustrasi buah apel hijau.
Ilustrasi buah apel hijau. /Pixabay.com/Daria-Yakovleva

MANTRA SUKABUMI - Perut buncit atau gendut ternyata menjadikan diri kita kurang percaya diri dalam berpenampilan dan menjadikan kita kurang bebas untuk bergerak dikarenakan badan sangat berat untuk beraktifitas.

Memiliki postur tubuh yang ideal terutama dibagian perut tidak buncit atau langsing merupakan dambaan setiap orang, terutama bagi kaum hawa yang akan terlihat lebih eksotik dan seksi dengan memiliki bentuk tubuh yang ideal.

Memiliki tubuh yang ideal tentunya diperlukan usaha yang cukup keras dengan jalan diet atau juga olahraga secara teratur dan mengkonsumsi berbagai ramuan untuk menghasilkan postur tubuh ideal.

Baca Juga: Gandeng Shopee, Ridwan Kamil Resmikan Pembangunan Shopee Center Guna Mempercepat UMKM Jabar Go Digital

dr. Zaidul Akbar memberikan resep herbal untuk mengecilkan perut, dikutip mantrasukabumi.com dari akun Instagramnya, Kamis, 24 Juni 2021.

Bahan-bahan:

1. 3 buah apel hijau

2. 5 batang serai

3. 1,5 liter air

Cara membuat:

1. Potong buah apel menjadi beberapa bagian

2. Geprek 5 batang serai yang telah disiapkan

3. Masukkan air sebanyak 1,5 liter ke dalam panci

4. Masak air dan serai juga apel yang dipotong hingga menjadi lembek

5. Setelah itu minum selagi hangat

Ternyata air apel dan juga serai memiliki kandungan manfaat yang besar apabila dikombinasikan, bukan hanya dapat mengecilkan perut. Berikut ini manfaat lainnya.

Baca Juga: 4 Makanan Terbaik untuk Jaga Kesehatan Paru-paru, Mulai dari Apel hingga Tomat

1. Mengeluarkan angin yang ada dalam badan

2. Mengempiskan perut

3. Membantu menurunkan berat badan

4. Cepat kenyang

5. Awet mudan dan menjaga kulit tetap cerah

6. Mengurangi kolesterol

7. Membantu menghilangkan sakit badan atau sakit urat

8. Cocok untuk penderita sakit lutut

9. Menghilangkan sakit pada tumit

10. Membantu meringankan tubuh.

Selamat mencoba, mudah-mudahan bermanfaat dan tetap barengi dengan olahraga dan imbangi dengan makanan yang rendah lemak.***

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah