4 Bahaya Sering Begadang, Penampilan Tidak Menarik Salah Satunya

- 6 Agustus 2021, 16:20 WIB
Ilustrasi orang begadang. 4 Bahaya Sering Begadang, Penampilan Tidak Menarik Salah Satunya
Ilustrasi orang begadang. 4 Bahaya Sering Begadang, Penampilan Tidak Menarik Salah Satunya /Pexels.com/CottonBro/

MANTRA SUKABUMI - Begadang terlalu sering mengakibatkan berbagai macam penyakit.

Selain itu juga dampak buruk sering begadang akan mengubah penampilan menjadi tidak menarik.

Kemudian orang dalam kondisi kurang tidur atau bedang sangat berisiko terkena penyakit, salah satunya pusing kepala.

Baca Juga: Sea Group, Shopee dan Garena Sumbangkan 1.000 Tabung Oksigen dan 1 Juta Vaksin untuk Kemenkes

Berikut 4 bahaya begadang atau kurang tidur. dilansir mantrasukabumi.com dari unggahan akun Instagram @yukktetapsehat pada Jumat 7 Agustus 2021.

1. Kurang menarik

Kebiasaan kurang tidur atau begadang dapat memengaruhi penampilan seseorang menjadi tidak menarik.

4 Bahaya Sering Begadang, Penampilan Tidak Menarik Salah Satunya
4 Bahaya Sering Begadang, Penampilan Tidak Menarik Salah Satunya yukktetapsehat


Kurang tidur bisa menyebabkan kantung mata, jerawat, mata lelah dan membuat kita terlihat tidak sehat.

Baca Juga: Begadang Bisa Sebabkan Hidup Kurang Menarik, Cek 4 Bahaya Lainnya Disini

2. Kurang menyenangkan

Berdasarkan penelitian kurang tidur juga memengaruhi gaya bercanda kita.
Kurang tidur memengaruhi humor kita yang terdengar garing atau tidak lucu sama sekali.

Berbeda jika kita berada dalam kesadaran tinggi, kita lebih bisa membuat orang lain tertawa dan bisa merasakan cinta.

3. Tidak komunikatif

Kurang tidur sudah pasti akan memengaruhi kebahagiaan kita. The Female Network menyatakan kurang tidur membuat seseorang lebih pemarah dan argumentatif.

Sehingga orang tersebut terlihat memiliki pikiran sempit, kurang empati dan kurang pengertian.

Baca Juga: Inilah Dampak Buruk Terlalu Sering Begadang Bagi Wanita, Wajah Tampak Tua Hingga Timbul Jerawat

4. Tidak bisa mengambil keputusan

Orang dalam kondisi kurang tidur sangat berisiko untuk menentukan keputusan penting.

Karena, keputusan yang mereka ambil bisa jadi tanpa pertimbangan mendalam, gegabah atau secara emosional.***

Editor: Robi Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah