7 Tips Mudah Hindari Risiko Kena Kanker, Salah Satunya Gunakan Sunscreen Setiap Hari

- 16 November 2020, 18:00 WIB
ILUSTRASI penggunaan sunscreen.*
ILUSTRASI penggunaan sunscreen.* /PIXABAY/

MANTRA SUKABUMI - Penyakit kanker merupakan penyakit ganas yang mematikan. Sehingga dapat membunuh setiap orang dari berbagai kalangan di seluruh dunia.

Berdasarkan data dari Kemenkes RI tahun 2019, ada sebanyak 136,2 penderita kanker per 100 ribu penduduk di Indonesia.

Hal ini membuat Indonesia menempati urutan ke-8 sebagai negara dengan penderita kanker terbanyak di Asia Tenggara. Sedangkan di Asia, Indonesia menempati peringkat 23.

Baca Juga: Solusi Makan, Belanja, dan Transportasi dari Merchant Baru ShopeePay Minggu Ini

Baca Juga: Mengejutkan, Doni Monardo Minta Maaf Telah Berikan Masker di Pernikahan Putri Habib Rizieq

Ada beberapa jenis kanker yang diturunkan secara genetik. Namun sebagian lainnya bisa dicegah dengan perubahan gaya hidup kita sendiri.

Apakah Kamu ingin terus sehat sampai tua nanti kan? Yuk ikuti cara-cara pencegahan kanker berikut ini, sebagaimana dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber.

1. Hindari lemak menumpuk di perut

Onesitas adalah salah satu faktor risiko dari berbagai jenis kanker. Sedangkan lemak perut jauh lebih berbahaya lagi.

Menurut jurnal Oncogene dari Michigan State University, lemak perut atau visceral fat mengandung protein yang bisa mengubah sel non-kanker menjadi sel kanker dan tumor.

Kamu dapat menguranginya dengan mengatur pola makan jadi lebih sehat serta melakukan olahraga yang melibatkan otot perut.

2. Tidur yang cukup

Rutinitas yang padat dan serba sibuk terkadang membuat kita mengabaikan pentingnya tidur dengan cukup. Padahal kebiasaan tersebut buruk dan bisa membuat tubuhmu tidak terproteksi.

Baca Juga: Nabi Ungkap Siapa Orang Pertama yang Akan Masuk Surga

Dilansir Business Insider, tidur hanya empat hingga lima jam per hari dapat menurunkan jumlah sel darah putih hingga 70 persen. Akhirnya kamu akan rentan terhadap kanker payudara, prostat, dan usus besar.

3. Minum kopi ternyata dapat mengurangi resiko kanker
Bagi kamu yang menyukai kopi di pagi dan sore hari, selamat! Menurut penelitian dari Cancer.org, kopi, terutama yang baru saja diproses dari bijinya kaya akan antioksidan, pelindung tubuh terhadap sel kanker.

Kebiasaan tersebut dapat membantu menurunkan risiko berbagai jenis penyakit ini. Mulai dari kanker uterus, prostat, hati, tenggorokan, hingga payudara.

4. Selalu gunakan Sunscreen kemanapun kamu pergi
Tidak hanya mencegah kulit terbakar sinar matahari, sunscreen juga berguna untuk memproteksi diri dari risiko kanker kulit atau melanoma.

Jangan ragu untuk memakainya ke mana pun kamu pergi, bahkan ketika cuaca sedang mendung sekalipun. Pakailah produk yang setidaknya mengandung SPF 30 atau SPF 50.

Baca Juga: Polri Panggil Anies Baswedan Sebagai Saksi Terkait Acara Habib Rizieq Shihab

5. Ganti alat makan berbahan plastik dengan bahan kaca atau steinless stell
Plastik adalah bahan yang dapat tergradasi jika digunakan terlalu sering. Hal ini akhirnya menyebabkan bahan kimia larut ke dalam makanan kita. Salah satu zat tersebut adalah phtalate.

Penelitian dari Breast Cancer Prevention Partners menunjukkan bahwa zat tersebut dapat mengganggu endokrin yang selanjutnya meningkatkan risiko kita terkena kanker payudara.

Maka dari itu, beralihlah ke bahan yang lebih aman seperti kaca, aluminium, dan stainless steel.

6. Kurangi konsumsi daging merah dan olahan

Daging merah memiliki sejumlah kandungan yang tidak baik untuk tubuh. Dilansir dari Cancer Research UK, mereka adalah haem, nitrat, nitrit, heterocyclic amine (HCA), dan polycyclic amine (PCA).

Semua zat tersebut terbukti dapat meningkatkan kerentanan kita terhadap kanker, terutama kanker usus besar. 

Baca Juga: Mahfud MD Bicara Kerumunan Massa Habib Rizieq, Penegakan Protokol Tanggung Jawab Pemprov Jakarta

Sedangkan untuk daging olahan, risiko yang dibawanya lebih buruk lagi. Terlalu banyak mengonsumsinya dapat meningkatkan pertumbuhan sel kanker hingga dua kali lipat, dilansir dari laman Business Insider.

7. Hindari kebiasaan merokok

Merokok adalah kebiasaan yang paling berpotensi untuk menyebabkan kanker.

Data dari Cancer Research UK mengatakan bahwa rokok menyebabkan tujuh dari sepuluh kanker paru-paru.

Selain itu, kebiasaan ini juga diasosiasikan dengan kanker mulut, hidung, hati, pankreas, usus besar, hingga serviks.

Baca Juga: Masya Allah, Subhanallah, Gegara Ucapan yang Tertukar Jadi Berubah Makna

Zat yang terkandung di dalamnya dapat meningkatkan risiko penyakit ini dengan drastis.

Nah, itulah 7 tips agar kita terhindar dari penyakit yang mematikan yaitu kanker. Cobalah mulai hari ini untuk menerapkan semua tips tersebut untuk kesehatan kita sendiri.

Semoga bermanfaat.**

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah