Hati-hati, Kata Gus Baha Jangan Pernah Mewajibkan 1 Hal ini Bila Tidak Ingin Mendapat Dosa Besar

11 Februari 2022, 15:22 WIB
Hati-hati, Kata Gus Baha Jangan Pernah Mewajibkan 1 Hal ini Bila Tidak Ingin Mendapat Dosa Besar /Tangkapan layar Instagram/ @ngajigusbaha/

MANTRA SUKABUMI- Gus Baha pernah menjelaskan tentang salah satu kategori dosa besar.

Dalam sebuah acara pengajian Gus Baha menyampaikan tentang perbuatan yang ternyata termasuk dosa besar.

Dimana Gus Baha mengatakan jika jangan pernah mewajibkan 1 hal ini bila tidak ingin mendapat dosa besar.

Baca Juga: Mbah Moen: Sebisa Mungkin Tanggal 10 Rajab Puasa Sunnah, Ini Alasannya

Tentu banyak yang bertanya-tanya tentang dosa besar apa, sehingga Gus Baha memperingati agar tidak melakukannya.

Dosa besar yang dimaksud oleh Gus Baha adalah tentang salah satu pantangannya ahli ilmu.

Gus Baha bercerita tentang pengalamannya semasa menuntut ilmu (mondok) di ponpes Sarang Mbah Moen.

Dilansir mantrasukabumi.com dari kanal Youtube Agri Nugroho yang diunggah pada 5 Januari 2022. 

Gus Baha menjelaskan bahwa ada 1 pantangan yang tidak boleh dilakukan oleh seorang ahli ilmu

Yakni 1 hal yang tidak boleh dilakukan seorang ahli ilmu menurut Gus Baha adalah jangan mewajibkan sesuatu yang tidak wajib.

"Pantangannya ahlul Ilmi adalah tidak boleh melakukan yakni mewajibkan sesuatu yang tidak wajib," ucap Gus Baha.

Gus Baha kemudian bercerita tentang pengalamannya semasa mondok di Sarang dimana saat itu sedang melaksanakan sholat berjamaah bersama Mbah Moen sebagai imamnya.

Kemudian Gus Baha menceritakan ada satu kejadian menarik saat selesai melaksanakan sholat, dimana hampir sebagian jemaah (santri) bubar tanpa wiridan terlebih dahulu.

Gus Baha mengatakan pada saat itu Mbah Moen hanya senyum-senyum saja dan tidak melarang santri-santrinya atau jemaah untuk jangan meninggalkan wiridan.

Baca Juga: Doa Sholat Tahajud Beserta Doa Iftitah Khusus dari Gus Baha, Lengkap Tata Cara dan Artinya

Dan sewaktu ketika ada salah satu kyai yang penasaran dan bertanya kepada Mbah Moen.

"Mbah kok nggak Anda wajibkan wiridan?"

Lalu Mbah Moen menjawab pertanyaan dari seorang kyai tersebut dengan mengatakan.

"Tidak boleh! 'iyjabu ma lam yajib' (mewajibkan sesuatu yang tidak wajib)!"

Dalam hal ini Gus Baha mengatakan jika santri-santri Mbah Moen tahu jika wiridan itu tidak wajib.

"Lha, santri-santrinya tahu kalau itu nggak wajib. Wah hilang jamaahnya, hehe," ujar Gus Baha.

Setelah itu Gus Baha menjelaskan bahwa dalam hal ini konstitusinya ahli ilmu itu berbeda.

Dimana apabila mengharamkan yang tidak haram itu termasuk kriminal dan mewajibkan yang tidak wajib juga kriminal.

"Jadi konstitusinya ahli ilmu itu berbeda. Yakni, mengharamkan yang tidak haram ya itu kriminal dan mewajibkan yang tidak wajib itu ya kriminal juga," kata Gus Baha.

Baca Juga: Bagaimana Hukum Nikahi Wanita Hamil Sebab Zina? Inilah Jawaban Gus Baha

"Bahkan di kitabnya habib Abdullah bin Husain bin Thohir dikategorikan dosa besar," tambahnya.

"Jadi kita sengawur-ngawur kita karena sebagai ahli ilmu itu masih bener. Ngawur saja bener apalagi pas bener, hehe." Pungkas Gus Baha.***

 

 

 

 

 

 

 

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Tags

Terkini

Terpopuler