Isi Kandungan Surat Al Fil Ayat 1-5 Lengkap Asbabun Nuzul Tentang Pasukan Gajah

- 27 September 2021, 13:40 WIB
Isi Kandungan Surat Al Fil Ayat 1-5 Lengkap Asbabun Nuzul Tentang Pasukan Gajah./*
Isi Kandungan Surat Al Fil Ayat 1-5 Lengkap Asbabun Nuzul Tentang Pasukan Gajah./* /Pexels.com/Tayeb MEZAHDIA/

 

MANTRA SUKABUMI - Surat Al Fil merupakan Surat Makkiyah terdiri dari 5 ayat, surat ke-19 yang turun kepada Rasulullah SAW setelah Surat Al Kafirun dan sebelum Surat Al Falaq.

Dinamakan surat Al Fil diambil dari ayat pertama dari surat ini. Yang artinya adalah gajah. Isi Kandungan mengisahkan tentang pasukan gajah yang hendak merobohkan Ka’bah. Tapi sebelum sampai Makkah, mereka dihancurkan Allah.

Berikut ini Isi Kandungan Surat Al Fil ayat 1-5 dalam tulisan Arab, latin dan artinya dalam bahasa Indonesia serta Asbabun Nuzul.

Baca Juga: Shopee Gandeng Bintang Internasional Jackie Chan dan Joe Taslim di Iklan Shopee 9.9 Terbaru

أَلَمْ تَرَ كَيْفَ فَعَلَ رَبُّكَ بِأَصْحَابِ الْفِيلِ . أَلَمْ يَجْعَلْ كَيْدَهُمْ فِي تَضْلِيلٍ . وَأَرْسَلَ عَلَيْهِمْ طَيْرًا أَبَابِيلَ . تَرْمِيهِمْ بِحِجَارَةٍ مِنْ سِجِّيلٍ . فَجَعَلَهُمْ كَعَصْفٍ مَأْكُولٍ

Alam taro kaifa fa’ala robbuka bi-ashhaabil fiil. Alam yaj’al kaidahum fii tadlliil. Wa arsala ‘alaihin thoiron abaabiil. Tarmiihim bihijaarotim min sijjiil. Faja’alahum ka’ashfim ma’kuul)

Artinya:

Apakah kamu tidak memperhatikan bagaimana Tuhanmu telah bertindak terhadap tentara bergajah? Bukankah Dia telah menjadikan tipu daya mereka (untuk menghancurkan Ka’bah) itu sia-sia? dan Dia mengirimkan kapada mereka burung yang berbondong-bondong, yang melempari mereka dengan batu (berasal) dari tanah yang terbakar, lalu Dia menjadikan mereka seperti daun-daun yang dimakan (ulat).

Berikut ini isi kandungan surat Al Fil yang kami sarikan dari sejumlah tafsir. Yakni Tafsir Al Qur’anil ‘Adhim karya Ibnu Katsir, Tafsir Al Munir karya Syaikh Wahbah Az Zuhaili, Tafsir Fi Zilalil Quran karya Sayyid Qutb dan Tafsir Al Azhar karya Buya Hamka.

1. Surat Fil mengisahkan kehancuran Abrahah dan pasukan bergajah yang hendak menyerbu Makkah.

Baca Juga: Isi Kandungan Surat Al Mujadalah Ayat 11 Tentang Adab Bermajlis dan Motivasi untuk Menuntut Ilmu

2. Surat ini mengajak Rasulullah dan umatnya, termasuk orang-orang Quraisy, untuk memperhatikan tanda kekuasaan Allah khususnya dari sejarah.

3. Surat Al Fil mengingatkan nikmat Allah kepada orang-orang Quraisy. Allah telah menyelamatkan mereka dari pasukan Abrahah tersebab perlindungan-Nya kepada Ka’bah yang ada di tengah-tengah suku Quraisy.

4. Allah Maha Kuasa, segala kekuasaan tunduk pada kekuasaan-Nya. Maka siapa yang dilindungi-Nya, tidak ada yang mampu mencelakainya. Sebaliknya, siapa yang dihancurkan Allah, tidak ada yang mampu melindunginya.

5. Sangat mudah bagi Allah untuk menolong siapa yang dikehendaki-Nya. Dan sangat mudah bagi Allah menghancurkan siapa yang ingin dihancurkan-Nya. Juga sangat mudah bagi Allah menghadirkan cara dan jalan kehancuran musuh-musuh-Nya.

Asbabun Nuzul Surat Al Fil

Surat ini diturunkan setelah Surat Al Kafirun. Isinya mengingatkan nikmat Allah yang diturunkan kepada kaum Quraisy karena Allah menyelamatkan mereka dari serangan tentara bergajah.

Baca Juga: Isi Kandungan Surat Al Jumuah Ayat 9, Tentang Mewajibkan untuk Hadiri Sholat Jumat dan Dengarkan Khutbah

Mereka bertekad menghancurkan Ka’bah dan meratakannya dengan tanah. Namun Allah menghancurkan mereka dan mengusir dengan penuh hina.

Ibnu Katsir menjelaskan, Allah menyelamatkan orang-orang Quraisy bukan karena mereka lebih baik dari orang-orang Yaman yang beragama Nasrani.

Tapi karena memelihara Ka’bah yang akan dimuliakan Allah dengan diutusnya Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam.

Peristiwa pasukan bergajah ini terjadi pada tahun kelahiran Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wasallam. Sedangkan Surat Al Fil diturunkan sekitar 45 tahun setelahnya.

Mengingatkan kembali peristiwa dahsyat itu sekaligus memberi pesan, sebagaimana Allah melindungi ka’bah dari kaid (tipu daya) Abrahah, Allah juga akan melindungi Rasulullah dari kaid kafir Quraisy.

Demikian isi kandungan Surat Al Fil. Semoga bermanfaat dan menambah keimanan kita kepada Allah yang Mahakuasa.***

Editor: Indira Murti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah