Sudah Tua Tapi Belum Menikah, ini Solusi dari Gus Baha agar Cepat Dapat Jodoh

- 10 Desember 2021, 22:00 WIB
Meski Ditutupi Allah, Gus Baha: Jika Ditambah Melakukan ini, Dosanya Tak akan Dimaafkan Allah
Meski Ditutupi Allah, Gus Baha: Jika Ditambah Melakukan ini, Dosanya Tak akan Dimaafkan Allah /Screenshot YouTube Official Menara Kudus

Kata Agama menurut Gus Baha adalah bujang; orang yang tidak memiliki pasangan (sah), baik dia perjaka, perawan, maupun janda atau duda dan orang-orang yang tidak memiliki suami.

Dan itu berlaku untuk pria atau wanita yang merdeka (bukan budak), (nikah kan lah) juga orang-orang yang layak.

Jadi, orang-orang Islam yang kaya atau pengusaha itu dianjurkan Allah untuk menikahkan orang-orang yang belum laku (kawin).

Makanya kata Gus Baha kata Umar bin Abdul Aziz ketika masih menjabat khalifah: "boleh mengambil uang Baitul Mal untuk membiayai perjaka-perjaka yang gak mau kawin."

Jadi, negara berkewajiban menikahkan perjaka-perjaka yang tidak mampu menikah karena faktor biaya.

Baca Juga: Mengapa Anak Harus Dibela Dibanding Istri ketika Keduanya Sedang Berselisih? Gus Baha Ungkap Alasannya

"Maksudnya biaya akad, bukan resepsi; orang model gitu kok resepsian segala, resepsi itu ngabisin biaya," ungkap Gus Baha.

"(Nikah kan juga) orang-orang sholeh (muslim) dari hamba-hamba sahaya yang laki-laki dan perempuan.

Jika mereka miskin, Allah akan memberi kemampuan kepada mereka."

Ini dalilnya orang-orang kalau sudah menikah, kata Gus Baha pasti diberi kecukupan, padahal yang sehabis menikah malah tambah miskin, ya banyak sekali.

Halaman:

Editor: Robi Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah