Cara Tuntaskan Semua Jenis Masalah Dalam Hidup, Berikut Tips dari Habib Novel Alaydrus

- 4 September 2020, 15:57 WIB
Ilustrasi hadapi masalah
Ilustrasi hadapi masalah /FIX JAMBI/pixabay

”Penjabaran jangan mikir, Allah mengundang kita di muka bumi, yang meniupkan ruh kita di muka bumi, Allah juga yang jamin kehidupan kita di muka bumi”.

“Jalani saja hidup ini jangan difikir”, kata beliau. Kemudian ia melanjutkan, “Allah sudah manyiapkan segalanya, kita jangan mikir”.

“Kalau meragukan yang ngundang itu namanya orang tidak benar, tak tahu diri. Masih ragu? Silahkan mumet mikir, fikirkan sendiri.

Baca Juga: Putri Duyung Boleh Dimakan dan Dilarang Menikahinya, Berikut Pandangan dari Beberapa Ulama

Selanjutnya yang kedua, masalah itu tidak ada. Setiap masalah kalau ada solusi namanya bukan masalah, Allah kasih masalah tidak pernah tanpa solusi, kalau ada masalah selalu sudah ada solulsi di dalamnya.

Habib Novel menegaskan, “Dan hebatnya bukan hanya itu, masalah sekaligus solusinya ditambah rezeki. Barang siapa bertakwa kepada Allah akan diberi jalan keluar dan Allah memberinya rezeki dari arah yang gak bisa dia fikir”.

“Allah sudah memberi tahu rezeki tidak bisa kamu fikir, kita malah gaya mikir. Kan menyalahi aturan Allah”, ujarnya. “Jadi ada masalah, ada solusi, ada rezeki, itu sudah satu paket. Syaratnya cuman satu, bukan mikir, tapi dzikir”.

Baca Juga: Wajib DiKetahui, Ini 4 Janji Allah Yang Disebutkan Alquran, Untuk Kita Semua

“Jalani saja aturan Allah, jangan mikir nanti sistemNya Allah yang bekerja dan selesai masalah. Yang ngasih masalah Allah, kita yang mau menyelesaikan”. “Kan bodoh”, katanya. “Kalau masalah yang ngasih Allah, bisa kita menyelesaikan?”.

Terakhir yang ketiga keburukan itu tidak ada, karena Allah tidak akan memberikan keburukan dan ketidak enakan kepada hambanya.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah