Jelang Idul Adha 2021, ini Cara Mudah Simpan Daging Kurban agar Tetap Sehat dan Segar

6 Juli 2021, 22:12 WIB
Jelang Idul Adha 2021, ini Cara Mudah Simpan Daging Kurban agar TetapSehat dan Segar./ /pexels/Becerra Govea Photo

MANTRA SUKABUMI - Ketika Idul Adha tiba, biasanya banyak daging kurban yang dibagikan ke masyarakat sekitar, untuk itu, artikel ini mencantumkan tentang cara simpan daging agar tetap sehat dan segar.

Cara simpan daging kurban yang sehat dan segar memang sedikit berbeda dengan simpan bahan makanan lainnya, termasuk bumbu yang biasa muncul saat Idul Adha.

Ketika Idul Adha tiba, berbagai macam masakan dengan bahan dasar daging sehat dan segar akan banyak disajikan.

Baca Juga: Gandeng Shopee, Ridwan Kamil Resmikan Pembangunan Shopee Center Guna Mempercepat UMKM Jabar Go Digital

Berikut adalah cara mudah menyimpan daging kurban agar tetapsehat dan segar untuk dimasak ketika Idul Adha atau setelahnya.

"Cara ini bisa membuat daging tidak kena bakteri," sebagaimana dilihat mantrasukabumi.com dari youtube @Phesi Estrju, pada Selasa, 6 Juli 2021.

1. Cara Pertama

• Daging jangan dicuci, cukup bersihkan dengan lap bersih

• Daging dipotong sesuai menu

• Masukan masing-masing ke kantong plastik

• Setelah masing-masing dimasukan plastik,kemudian susun semuanya didalam wadah yang
tertutup

• Simpan di freezer atau pendingin agar membeku

2. Cara kedua

Jika Anda tidak memiliki lemari pendingin, cara ini bisa Anda lakukan.

• Bersihkan daging

• Rebus hingga empuk

• Tiriskan

• Simpan di tempat dengan suhu ruang

Untuk diketahui, mengkonsumsi daging memiliki manfaat yang baik untuk meningkatkan kesehatan tubuh.

Baca Juga: Tips dan Cara Simpan Daging agar Tetap Segar dan Tidak Bau Jelang Idul Adha 2021

Berikut beberapa kandungan yang terdapat pada daging merah.

1. Tinggi protein

2. Zat besi

3. Zinc

4. Omega 3

5. Vitamin B12

Daging memilikimanfaat untuk tubuh seperti meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan kesehatan jantung.***

Editor: Dea Pitriyani

Tags

Terkini

Terpopuler