Ada Kupon Makan Buah Duren Gratis, Buruan Datang ke Festival Durian Sukabumi 2023, Catat Waktu dan Lokasinya

7 Januari 2023, 11:42 WIB
Catat waktuya, Festival Durian Lokal Unggulan Sukabumi 2023 digelar, ada kontes durian hingga makan buah durian gratis. /*/Faiz AR//dok. Mantra Sukabumi

MANTRA SUKABUMI - Kunjungi Festival Durian Lokal Unggulan Sukabumi 2023, ada ribuan buah durian gratis.

Acara yabg digelar di Lapang Cangehgar, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi tersebut berlangsung selama dua hari dari Sabtu-Minggu, 7-8 Januari 2023.

Gelaran acara Festival Durian Lokal Unggulan Sukabumi 2023 resmi dibuka pada Sabtu, 7 Januari 2023 bertajuk Gedor (Gerakan Dorong Produksi Ekspor dan Ramah Lingkungan).

Baca Juga: Penanganan Pergerakan Tanah di Pasirsuren Sukabumi, Pemda Lakukan Ini

Ratusan warga berbondong-bondong untukenyaksikan festival tahunan serta menikmati buah durian secara gratis.

Pengunjung dapat menikmati buah durian gratis dengan syarat mendapatkan kupon yang dibagikan panitia.

Dari informasi yang didapat, sebanyak 3 ribu buah durian dibagikan panitian kepada penungjung yang memiliki kupon makan buah durian gratis.

Sebanyak 1.500 kupon makan buah durian gratis dibagikan di hari pertama Festival Durian Lokal Unggulan Sukabumi hari ini, sementara 1.500 kupon dibagikan di hari kedua yakni besok Minggu, 8 Januari 2023.

Bagi masyarakat yang belum mendapatkan kupon makan buah durian gratis, masih ada kesempatan untuk datang di hari kedua besok.

Baca Juga: Kental dengan Sejarah Prabu Siliwangi, Berikut Tempat Wisata Religi di Sukabumi Menarik untuk Anda Kunjungi

Selain itu, terdapat pameran dan jajanan UMKM berbahan durian dan buah-buahan lokal lainnya yang bisa pengunjung nikmati.

Berbagai macam olahan durian bisa pengunjung temui dari berbagai daerah di Sukabumi.

Seperti diungkapkan salah satu pengunjung Irma (28), warga asal Citarik, Palabuhanratu mengaku bisa mencicipi durian gratis lokal yang sangat manis rasanya.

"Baru pertama kali datang ke acara festival makan durian tahun ini, selumnya gak pernah, bisa makan buah durian gratis juga," ujar Irma kepada mantrasukabumi.com saat ditemuo di lokasi.

Selain makan buah durian, ia pun mencoba berbagai olahan berbahan durian.

"Nyoba jajanan dari durian juga ada es ketan durian sama surabi durian," ungkapnya.

Baca Juga: Jalan Raya Sukawayana Sukabumi Tertutup Pohon Tumbang, Lalu Lintas Macet

Sebagai informasi, di acara Festival Durian Lokal Unggulan Sukabumi 2023 terdapat lomba atau kontes buah durian unggulan.

Buah durian yang terpilih dan menhadi unggulan nantinya akan ditingkatkan menjadi variates durian unggulan nasional.

Disamping itu, tujuan utama dari festival ini sebagai bentuk promosi durian lokal Sukabumi dan memulihkan perekonomian pasca pandemi. ***

Update info terkini MantraSukabumi.com di Google News.

Editor: Encep Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler