Sambut Bulan Ramadhan, DPD PKS Kabupaten Sukabumi Bagi Jadwal Imsakiyah

- 31 Maret 2022, 20:12 WIB
Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi Muhammad Sodikin berikan penjelasan mengenai jadwal imsakiyah di wilayah Sukabumi
Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi Muhammad Sodikin berikan penjelasan mengenai jadwal imsakiyah di wilayah Sukabumi /*/mantrasukabumi.com/

MANTRA SUKABUMI - Menyambut bulan Ramadhan 1443 H/ 2022 M yang tinggal menghitung hari jajaran pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Sukabumi bagi bagi jadwal Imsakiah.

Kegiatan yang dilaksanakan DPD PKS tersebut dalam menyambut bulan Ramadhan dengan flashmob tersebut dilaksanakan di enam titik di wilayah Kabupaten Sukabumi.

Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi Muhammad Sodikin mengatakan kegiatan yang mewakili daerah pemilihan masing masing tersebut dengan jumlah peserta 600 orang pengurus.

Baca Juga: Kunjungi Palabuhanratu, Lanal Bandung Sosialisasi Werfing Penerimaan Prajurit TNI Angkatan Laut Tahun 2022

"Mereka terdiri anggota, simpatisan dan masyarakat sekitar," ujarnya. Kamis, 31 Maret 2022.

"Jadi dengan cara berbaris di sepanjang jalan raya sambil menyerukan marhaban ya ramadhan serta bagi-bagi jadwal imsakiyah," sambungnya.

M.Sodikin menegaskan kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka menyongsong dan sekaligus mengingatkan kepada semua kaum muslimin bahwa bulan suci Ramadhan yang dirindukan akan segera tiba.

"Dalam kesempatan Ramadhan 1443 H mengambil tajuk, putihkan hati, segarkan diri dibulan suci," jelasnya.

Baca Juga: Harga Sembako Jelang Ramadhan Naik, Begini Tanggapan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi

Halaman:

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x