Tiga Rumah Terancam Jalan Lingkungan Putus, Dua Titik Longsor Terjadi di Nagrak Sukabumi Saat Hujan Deras

- 2 Mei 2022, 20:53 WIB
Tiga Rumah Terancam Jalan Lingkungan Putus, Dua Titik Longsor Terjadi di Nagrak Sukabumi Saat Hujan Deras
Tiga Rumah Terancam Jalan Lingkungan Putus, Dua Titik Longsor Terjadi di Nagrak Sukabumi Saat Hujan Deras /Nandi/Mantrasukabumi/mantrasukabumi.com

MANTRA SUKABUMI - Diguyur Hujan deras bencana tanah longsor terjadi di dua lokasi di Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi, Jawa barat, Senin, 2 Mei 2022.

Informasi didapat, dua lokasi bencana Tembok Penahan Tanah (TPT) longsor dalam satu RT terjadi di Kampung Cireundeu, RT 02, RW 06 Desa Girijaya sekitar pukul 16.00 Wib.

Beruntung tidak ada korban jiwa maupu  korban luka dalam peristiwa tersebut, hanya alami kerugian materi.

Baca Juga: Hujan Deras Disertai Angin Kencang Pohon Roboh di Parakansalak Sukabumi Timpa Atap Pondok Pesantren

Baca Juga: TPT Ambruk, Rumah warga di Cikelat Cisolok Sukabumi Tertimpa

Adapun dua titik longsor dalam satu RT itu yakni longsor tebing panjang 12 meter dan tinggi 5 meter, mengakibatkan jalan lingkungan terputus dan mengancam dua unit rumah warga.

"Rumah milik Wawan dengan 5 jiwa, dan rumah milik Deris dengan 5 jiwa, saat kejadian rumah sedang kosong penghuninya sedang mudik," ujar Nanang Sudrajat manajer Pusat Pengendalian dan Operasi (Pusdal Ops) pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah BPBD Kabupaten Sukabumi. Senin, 2 Mei 2022

Dijelaskan Nanang, sementara akibat jalan lingkungan terputus, pengguna jalan yang sering melintas haru menggunakan jalan alternatif lain.

Baca Juga: Jalur Pansela Dijaga Brimob, Kapolres Sukabumi: Antisipasi Begal Masih Minim Lampu Penerangan Jalan

Halaman:

Editor: Robi Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x