Pengabdian Masyarakat di Cisolok Sukabumi, Mahasiswa KKM STISIP Widyapuri Mandiri Lakukan Pelatihan Komputer

- 9 Agustus 2023, 19:26 WIB
Mahasiswa KKM STISIP W.M Beri Bimbingan Komputer untuk Lulusan SMA, SMP yang Belum Mahir Ms Office
Mahasiswa KKM STISIP W.M Beri Bimbingan Komputer untuk Lulusan SMA, SMP yang Belum Mahir Ms Office /

MANTRA SUKABUMI - Mahasiswa KKM Stisip Widyapuri Mandiri Sukabumi membuat pelatihan komputer untuk siswa/i lulusan 2021 yang dimana pada saat itu sekolah daring, sehingga untuk praktik komputer sangat jarang.

Fina Noermayanti selaku sekretaris kelompok KKM Selasa, 8 Agustus 2023, mengatakan, "Pelatihan komputer tersebut bertujuan untuk meningkatkan kemampuan menulis dan membaca".

Fina juga menambahkan, "Dengan Word, siswa dan siswi dapat membuat dokumen dengan mudah dan cepat, serta memeriksa ejaan dan tata bahasa".

Baca Juga: Meriah, Syukuran Nelayan Pantai Cibangban Cisolok Sukabumi Sekaligus Peringati HUT RI Ke-78

Siswa dan siswi juga dapat membaca berbagai dokumen yang dibuat oleh orang lain dengan format Word.

Kegiatan ini dilaksanakan di PAUD SPS Generasi Rabani, Marinjung Girang Rt 1/Rw 8, Desa Karangpapak.

Jadwal kegiatan dilaksanakan selama 4 hari, setiap hari Senin dan Selasa, (7,8,14,15 Agustus 2023) selama KKM berlangsung.

Kegiatan ini juga di dukung oleh masyarakat setempat dan pemerintahan desa karangpapak.

Teknologi merupakan salah satu aspek penting dalam kehidupan modern. Teknologi dapat membantu kita dalam berbagai bidang, seperti pendidikan, komunikasi, bisnis, dan lain-lain.

Oleh karena itu, penting bagi siswa/i SMP, SMA sederajat untuk mengenal dan mempelajari teknologi, salah satunya adalah cara mengoperasikan Ms. Office.

Halaman:

Editor: Andi syahidan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x