Bunuh Satu Keluarga di Sulawesi Tengah, Presiden Jokowi: Saya Kutuk Keras Tindakan Tidak Beradab Itu

30 November 2020, 20:26 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengutuk keras aksi kekerasan di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, dan menegaskan tidak ada tempat di Tanah Air untuk pelaku terorisme. / /Youtube/Sekretariat Negara /

MANTRA SUKABUMI - Presiden Joko Widodo mengutuk keras peristiwa pembunuhan yang dilakukan terhadap satu keluarga di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah.

Kejadian pembunuhan yang menewaskan satu keluarga tersebut terjadi pada Jumat, 27 November 2020 sekitar pukul 10.00 WITA.

Menanggapi hal tersebut, Presiden Jokowi mengutuk pembunuh yang telah melakukan tindakan kriminal tersebut.

Baca Juga: ShopeePay Terima Penghargaan Marketeers Youth Choice: Brands of the Year 2020

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Anak SBY Kepergok Temui Sosok Wanita Berpengaruh Ini, AHY: Saya Sangat Percaya

Pernyataan tersebut disampaikan Presiden Jokowi melalui siaran yang diunggah di kanal YouTube Sekretariat Presiden.

"Saya mengutuk keras tindakan-tindakan di luar batas kemanusiaan dan tidak beradab yang menyebabkan empat orang saudara-saudara kita meninggal dunia dalam aksi kekerasan yang terjadi di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah," kata Presiden Jokowi sebagaimana dilihat mantrasukabumi.com dari video yang diunggah di kanal YouTube Sekretariat Presiden pada Senin, 30 November 2020.

Jokowi mengatakan, aksi pembantaian di Sigi tersebut untuk menciptakan teror. Pihak keamanan telah mengidentifikasi bahwa para pelaku diduga dari kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT) pimpinan Ali Kalora.

Baca Juga: Heboh, FPI Sebut Kliwonan Habib Lutfi dan Banser: Sudahlah Nanti Merembet

Baca Juga: Gawat, Presiden Jokowi Tegur Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo, Ini Alasannya

"Tindakan yang biadab itu jelas bertujuan untuk menciptakan provokasi dan teror di masyarakat dan ingin merusak persatuan dan kerukunan," tegasnya.

Pada kesempatan yang sama, Jokowi juga menyampaikan ucapan belasungkawa kepada keluarga korban. Pemerintah juga mengirimkan bantuan kepada keluarga korban di Sigi, Sulteng.

"Saya menyampaikan dukacita yang mendalam kepada keluarga korban, ini adalah tragedi kemanusiaan dan pemerintah akan memberikan santunan," pungkasnya.**

Editor: Robi Maulana

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler