Anggota DPR RI: DPC Demokrat Resah, Diancam Intel untuk Serahkan Nama Pengurus, Pro KLB jika Mau Aman

9 Maret 2021, 15:43 WIB
Anggota DPR RI: DPC Demokrat Resah, Diancam Intel untuk Serahkan Nama Pengurus, Pro KLB Jika Mau Aman./ /Antara/Wahyu Putro A/

MANTRA SUKABUMI - Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat, Benny K Harman mengungkapkan sebuah aduan dari para pengurus Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Partai Demokrat. 

Benny mengatakan bahwa pada pengurus Demokrat ditingkat Kabupaten dan Kota kini sedang merasa resah. 

Hal itu diungkapkan langsung oleh Benny melalui akun twitter pribadinya pada 9 Maret 2021. 

Baca Juga: ShopeePay Mantul Sale Ajak Masyarakat Lebih Cuan di Momen Gajian

Baca Juga: Gandeng Beberapa Kementerian Termasuk TNI-Polri, Moeldoko Ingin Konflik Selesai di 2021

"Para pengurus Demokrat tingkat kabupaten dan kota kini resah," cuit Benny seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun twitter @BennyHarmanID pada Selasa, 9 Maret 2021. 

Keresahan para pengurus Demokrat itu disebabkan kedatangan para Intel yang mengancam agar para pengurus menyerahkan nama-nama pengurus inti. 

"Mereka diancam intel-intel Polres untuk menyerahkan nama-nama pengurus inti partai," tulisnya. 

Baca Juga: Wajib Tahu, Beginilah Cara Allah SWT Awasi Manusia

Hal tersebut dilakukan katanya atas perintah dari Kapolres. 

"Katanya atas perintah Kapolres," ungkapnya. 

Tak sekedar itu, malah ada pula sebahagian pengurus yang dibujuk untuk pro pengurus Denijrat versi KLB Sibolangit jika mau aman. 

"Ada pula yang dibujuk utk pro Pengurus Demokrat hasil KLB jika mau aman," ujarnya. 

Baca Juga: Moeldoko Dituntut Mundur dari Jabatan KSP, Refly Harun: Ungkap Peran Istana dalam KLB Demokrat

"Ini beneran kah.? Rakyat Monitor!," pungkasnya. 

Sebelumnya, Ketua Bappelu Partai Demokrat, Andi Arief mendapatkan laporan bahwa ada Ketua DPC Demokrat didatangi Polisi. 

Andi Arief mengarakan anggota Polisi tersebut bertanya perihal mendukung atau menolal Kongres Luar Biasa (KLB). 

Hal itu diungkapkan langsung oleh Andi Arief melalui akun twitter pribadinya pada 7 Maret 2021.

Baca Juga: Inilah Akhlak Mulia, Tidak Pandang Hina Sesamanya

"Pagi ini ada beberapa laporan dari ketua DPC Demokrat didatangi polisi," cuit Andi Arief seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun twitter @AndiArief_ID pada Minggu, 7 Maret 2021. 

Adapun yang ditanyakan anggota Polisi tersebut sebagai berikut:

1. Menanyakan DPD dan DPC yang mendukung dan Menolak KLB.

Baca Juga: Amien Rais Pimpin Tim TP3 Pembunuhan Enam Laskar FPI Temui Presiden Jokowi di Istana

2.Bertanya nama DPD dan DPC resmi.

3. Inventarisir ormas dan underbow PD

Pendukung penolak KLB. 

Andi Arief berharap, mudah-mudahan untuk tidak memihak walau pertanyaan nomor 2 mencurigakan baginya. 

"Mudah-mudahan untuk tdk mihak, walau no 2 mencurigakan," ujarnya. 

Baca Juga: Hindari, 6 Kebiasaan yang Tidak Boleh Dilakukan Setelah Makan, Salah Satunya Merokok

Hampir senada dengan apa yang dilaporkan pada Andi Arief, Taufiqurrahman mengungkapkan bahwa hal yang sama juga terjadi di Jakarta. 

"di jakarta malah sampe ketua ranting di telponin di datengin sama intel polsek," ungkap Taufiq.***

 

Editor: Robi Maulana

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler