Densus 88 Antiteror Polri Tangkap Munarman, dr Lisa Amarta Tara: Innalillahi, Gamblang Kezoliman ini

27 April 2021, 21:03 WIB
Mantan Sekretaris Umum (Sekum) Front Pembela Islam (FPI) Munarman saat dijemput tim Densus 88 di rumahnya di Pamulang Tangerang Selatan (Tangsel). /Foto: Tangkapan layar video/

MANTRA SUKABUMI - Tim Densus 88 Antiteror Polri menangkap Munarman eks sekretaris umum FPi di kediamannya.

Mengetahui hal tersebut , dr. Lisa Amarta Tara mengatakan bahwa hal tersebut merupakan sebuah kezoliman.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh dr. Lisa Amarta Tara melalui akun twitter pribadinya.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Tanggapi Penangkapan Munarman oleh Densus 88, Fadli Zon: Mengada-ada dan Kurang Kerjaan

"Innalilahi, ya Allah sungguh gamblang kezoliman ini diperlihatkan," cuit dr. Lisa seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun twitter @Lisaamartatara4 pada Selasa, 27 April 2021.

Densus 88 Antiteror Polri Tangkap Munarman, dr Lisa Amarta Tara: Innalillahi, Gamblang Kezoliman ini LisaAmartatara @Lisaamartatara4

"Wamakaru Wamakarallah Wallahu Khoirul Makirin, Laa Hawla Wala Quwwata illa billah," sambungnya.

Sebelumnya, Fadli Zon menanggapi ditangkapnya Eks Sekretaris Umum FPI, Munarman oleh Densus 88 yang dikaitkan dengan jaringan teroris trans nasional ISIS.

Baca Juga: Mencekam, Ramalan Denny Darko akan Ada Ribuan Orang Meninggal Pasca Mudik Lebaran 2021

Fadli Zon mengatakan bahwa dirinya mengenal baik Munarman, ia tidak percaya jika munarman terkait dengan jaringan teroris ISIS.

Menurut Fadli Zon penangkapan Munarman oleh Densus 88 terlalu mengada-ada dan kurang kerjaan.

"Saya mengenal baik Munarman dan saya tidak percaya dengan tuduhan teroris ini. Sungguh mengada-ada dan kurang kerjaan," cuit Fadli Zon seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun twitter @fadlizon pada Selasa, 27 April 2021.

Tanggapi Penangkapan Munarman oleh Densus 88, Fadli Zon: Mengada-ada dan Kurang Kerjaan @fadlizon

Diberitakan bahwa Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menangkap Eks Seretaris Umum FPI Munarman dikediamannya.

Sontak berita penangkapan Munarman oleh Densus 88 tersebut langsung menjadi sorotan publik.

Salah satunya Habib Husin Shihab yang memang dikenal selalu bersebrangan pendapat dengan Munarnam.

Baca Juga: Muak dengan Kebijakan Pemerintah, dr Tirta: Sekarang Saya Hanya Perioritaskan Keluarga, Teman dan Pegawai Saya

Munarman ditangkap karena diduga menyembunyikan informasi terkait dengan jaringan teroris, yakni ISIS.

Hal tersebut juga diungkapkan oleh Habib Husin Shihab melalui akun twitter pribadinya beberapa saat setelah Munarman ditangkap Densus 88.

"Orang yg menyembunyikan teroris sama aja dengan teroris," cuit Habib Husin seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun twitter @HusinShihab pada Selasa, 27 April 2021.

Densus 88 Tangkap Eks Sekum FPI Munarman, Habib Husin: Kalau Melawan, Sikat Aja Pak @HusinShihab

"Jadi polisi gak perlu toleransi lagi sama Munarman. Kalau melawan sikat aja pak!," ujarnya.

"Apresiasi sebesar-besarnya kepada Polisi," ucapnya melanjutkan.

Baca Juga: Tanggapi UAS Galang Dana Beli Kapal Selam, Husin Shihab: Bukannya Doakan Malah Ngeledek

Selain Habib Husin, tokoh Muhammadiyah Mustofa Nahrawardaya juga turut memberikan komentar terkait penangkapan Munarman itu.

Mustofa Nahrawardaya menyikapi peristiwa yang membuatnya kaget, yakni ditangkapnya Munarman mantan sekertaris ormas FPI.

Diberitakan Munarman ditangkap di kediamannya hari Selasa sore pada 27 April 2021.

Mustofa Nahrawardaya mengatakan bahwa dengan  penangkapan Munarman adalah upaya sapu bersih.

Setelah sebelumnya pentolan FPI Habib Rizieq Shihab telah ditetapkan sebagai tersangka karena kasus kerumunan.

Baca Juga: Panas, Iis Dahlia Sebut Pelajaran Bahasa Indonesia Dewi Perssik Jelek, ini Balasan Menohok Depe

"Sapu Bersih!," ucap Mustofa Nahrawardaya sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari akun Twitternya @TofaTofa_id pada 27 April 2021.

Munarman dituduh dengan dugaan menggerakkan orang lain untuk melakukan tindak pidana terorisme. Selain itu diduga menyembunyikan informasi perihal terorisme.

Munarman saat ini tengah ditemani pengacara Habib Rizieq lainnya, Aziz Yanuar dan tim. Mereka masih berada di kediaman Munarman.

Menurut informasi, selain menangkap Munarman, saat ini kepolisian juga tengah melakukan penggeledahan di Petamburan.***

 
Editor: Robi Maulana

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler