Jelang Momen Pasca Lebaran 2022, Ribuan Warga Bandung Padati TPU Taman Makam Pahlawan Cikutra

2 Mei 2022, 20:37 WIB
Jelang Momen Pasca Lebaran 2022, Ribuan Warga Bandung Padati TPU Taman Makam Pahlawan Cikutra /Taufik Reza/Mantrasukabumi/mantrasukabumi.com

MANTRA SUKABUMI - Selain sebagai momen bersilaturahmi, hari pertama Idul Fitri 1443 H atau lebaran juga dimanfaatkan oleh sebagian orang untuk berziarah ke makam keluarga. Salah satunya TPU Taman Makam Pahlawan Cikutra.

Hingga siang tadi, Tempat Pemakaman Umum (TPU) Taman Makam Pahlawan, Cikutra, Kecamatan Cibeunying Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat dipadati peziarah jelang momen pasca lebaran 2022.

Ribuan orang berbondong-bondong memadati TPU Taman Makam Pahlawan Cikutra guna memanfaatkan momen lebaran 2022 tahun ini dengan berziarah ke makam sanak saudara mereka.

Baca Juga: Berapa Hari Puasa Syawal? Simak Penjelasannya Lengkap dengan Keutamaan dan Tata Caranya

Seperti Indriani (28) misalnya, peziarah asal Sindangrasa, Kabupaten Ciamis Jawa Barat ini, rela berdesak-desakan di gerbang masuk pemakaman umum Cikutra agar bisa berziarah ke makam sang kakak yang sudah meninggal 2 tahun yang lalu.

"Mau ziarah ke makam AA (kakak) udah lama gak bisa kesini gara-gara kesibukan padat." Singkatnya.

Hal yang sama juga dirasakan oleh keluarga Deden (40) warga asli Jl. Ir. H. Djuanda, Dago.

Deden mengatakan, dirinya sengaja datang ke pemakaman umum Cikutra untuk ziarah ke makam orang tuanya yang sudah meninggal 16 tahun yang lalu. 

Deden menambahkan, karena pandemi Covid 2 tahun lalu, dirinya terjebak di perantauan dan tak bisa berziarah ke makam sang ayah.

"Alhamdulillah, sekarang bisa ziarah ke makam bapak lagi setelah dua tahun kemarin gak bisa kesini karena covid," terangnya. 

Baca Juga: Materi Khutbah Idul Fitri 1443 H atau 2022 Singkat 10 Menit dengan Judul Hikmah Dibalik Puasa Ramadhan

Sebagaimana diketahui, Pemerintah telah memberikan kelonggaran dalam kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) seiring dengan diperbolehkannya melaksanakan mudik lebaran.

Kelonggaran tersebut dimanfaatkan oleh warga Bandung untuk berziarah ke makam keluarga mereka yang telah meninggal di momen paska lebaran 2022.

Hal itulah yang membuat pengunjung yang datang berziarah cukup membludak memadati area TPU Cicalung pada momen lebaran kali ini.

Hingga siang tadi, terpantau ratusan masyarakat yang telah selesai melaksanakan shalat Idul Fitri 1443 H/ 2022 M, berbondong bondong mendatangani TPU Taman Makam Pahlawan Cikutra untuk sekedar berziarah.***

Editor: Robi Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler