Anies Baswedan Persatukan Ferdinand Hutahaean dan Fadli Zon, Biasanya Saling Kritik Kali Ini Kompak

- 2 Desember 2020, 06:50 WIB
Anies Baswedan Persatukan Ferdinand Hutahaean dan Fadli Zon, Biasanya Saling Kritik Kali Ini Kompak
Anies Baswedan Persatukan Ferdinand Hutahaean dan Fadli Zon, Biasanya Saling Kritik Kali Ini Kompak /antaranews/Ricky Prayoga

 

MANTRA SUKABUMI - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberikan kabar bahwa dirinya positif terpapar virus Covid-19 pada Selasa, 1 Desember 2020,

Informasi tersebur diberikan Gubernur DKI Jakarta melalui video yang diunggah di kanal YouTube miliknya.

Mengetahui hal itu, sejumlah tokoh politik nasional mendoakan mantan Menteri Pendidikan tersebut, tak terlewatkan juga diantaranya Fadli Zon dan Ferdinand Hutahaean pun ikut mendoakan.

Baca Juga: ShopeePay Terima Penghargaan Marketeers Youth Choice: Brands of the Year 2020

Baca Juga: Tak Penuhi Panggilan Polisi, Politisi PDIP Dewi Tanjung Akan Jemput Habib Rizieq Shihab

Fadli Zon menulis ucapan doa tersebut melalui akun Twitter miliknya yang diunggah pada hari Selasa, 1 Desember 2020 siang.

Fadli Zon mendoakan kesembuhan bagi Anies Baswedan, dan berharap Gubernur DKI tersebut bisa bekerja kembali.

"Semoga lekas pulih Bro
@aniesbaswedan n kembali bangun Jakarta," tulis Fadli Zon, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun Twitter @fadlizon, pada Rabu, 2 Desember 2020.

Sementara itu, sekalipun selalu mengkritisi kinerja Anies, kali ini mantan politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean juga menyampaikan pernyataan senada, yaitu mendoakan Anies Baswedan untuk segera pulih dan bisa kembali bekerja.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x