Sandiaga Uno Sampaikan Pesan Ini, Saat Nur Asia Istrinya Dinyatakan Positif Covid-19

- 7 Desember 2020, 05:52 WIB
Sandiaga Uno Sampaikan Pesan Ini, Saat Nur Asia Istrinya Dinyatakan Positif Covid-19
Sandiaga Uno Sampaikan Pesan Ini, Saat Nur Asia Istrinya Dinyatakan Positif Covid-19 /Sandiaga Salahuddin Uno/Twitter/@sandiuno

MANTRA SUKABUMI - Seperti yang diketahui ternyata, istri Sandiaga Salahuddin Uno, Nur Asia Uno telah dinyatakan positif terpapar virus Covid-19.

Hal itu, sudah disampaikan oleh Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahuddin Uno pada Minggu, 6 Desember 2020 malam

Melalui cuitan yang disertakan sebuahvideo berisi suara pernyataan dari Sandiaga Uno melalui akun Twitter resmi miliknya, @sandiuno.

Baca Juga: Gajian Sudah Tiba? Promo Bombastis Menanti di Shopee Gajian Sale!

Baca Juga: Tottenham Berhasil Amankan Tiga Poin Atas Tamunya Arsenal

Setelah Istrinya dinyatakan positif Covid-19, agar tetap menjaga kesehatan dan mematuhi protokol kesehatan.

"Yuk kita jaga kesehatan kita, keluarga kita dan orang-orang terdekat kita dengan selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan. Pakai masker dan jaga kebersihan," lanjutnya, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun Twitter @sandiuno pada Minggu, 7 Desember 2020.

Dirinya juga mengatakan, setelah menjalani rangkaian swab test, Nur Asia Uno dinyatakan positif Covid-19.

Namun, dirinya juga menyatakan bahwa istrinya saat ini dalam kondisi sehat dan tidak menunjukkan adanya gejala Covid-19.

"Mohon doanya untuk kepulihan dan kesembuhan istri saya Nur Asia," tulisnya.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah