Haikal Hassan Baras: Tahan Jempolmu, Kecuali Menebar Kebaikan atau Mengingatkan dengan Firman-Nya

- 8 Desember 2020, 10:45 WIB
Haikal Hassan Baras: Tahan Jempolmu, Kecuali Menebar Kebaikan atau Mengingatkan dengan Firman-Nya
Haikal Hassan Baras: Tahan Jempolmu, Kecuali Menebar Kebaikan atau Mengingatkan dengan Firman-Nya /Instagram

MANTRA SUKABUMI - Sekretaris HRS Center, Ahmad Haikal bin Hassan bin Umar bin Salim bin Ali bin Syekh Ali bin Abdullah Baras atau Haikal Hassan Baras mengingatkan followers-nya untuk tidak berasumsi dan membuat dugaan negatif terkait peristiwa di Jalan Tol Cikampek.

Pria yang akrab disapa Babe Haikal tersebut mengatakan untuk 'menahan jempol', serta menebar kebaikan dan mengingatkan firman Allah SWT.

Sebelumnya diketahui, beredar kabar bahwa enam orang yang diduga merupakan pengikut Imam Besar organisasi Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab telah tewas ditembak oleh pihak kepolisian.

Baca Juga: Gajian Sudah Tiba? Promo Bombastis Menanti di Shopee Gajian Sale!

Baca Juga: Waduuuh, Menkopolhukam Mahfud MD Temui Tokoh Penting Ini di Ryadh Arab Saudi Kemarin, Ada Apa?

Baik pihak kepolisian Polda Metro Jaya dan FPI memberikan klarifikasi soal peristiwa yang terjadi di Gerbang Tol Cikampek, Karawang, Jawa Barat pada hari Senin, 7 Desember 2020 tersebut.

Haikal Hassan, selaku juru bicara Persaudaraan Alumni 212 (PA 212) menyampaikan hal tersebut melalui cuitan di akun Twitter miliknya @haikal_hassan pada Selasa, 8 Desember 2020 pagi.

"Tahan jempol mu... Kecuali menebar kebaikan... Atau mengingatkan dg FirmanNYA..." tulis Babe Haikal.

Ia juga mengingatkan agar masyarakat tidak membuat asumsi atau menduga-duga, serta tidak menyebarkan fitnah.

"Tak usah lagi berasumsi... Tak perlu lagi menduga... Apalagi unsur fitnah... Ya Allah, udah ngapa," lanjutnya, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun Twitter @haikal_hassan pada Selasa, 8 Desember 2020.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x