Ingatkan Tantangan Indonesia dalam Capai SDGs 2030, Presiden Jokowi: Minta Masukan Para Ahli

- 19 Desember 2020, 07:27 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi)
Presiden Joko Widodo (Jokowi) /Twitter/@jokowi

MANTRA SUKABUMI – Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam acara Konferensi Tahunan TPB/SDGs Indonesia Tahun 2020 pada Kamis, 17 Desember 2020, mengungkapkan tantangan Indonesia untuk mencapai target Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) atau Sustainable Development Goals (SDGs) semakin berat dengan pandemi Covid-19 yang melanda dunia. 

Namun hal tersebut tidak boleh menurunkan target yang ada. Oleh karena itu, Presiden Jokowi memerintahkan agar minta masukan para ahli dalam mencari inovasi cara yang lebih efektif dan efisien serta memperjuangkan hasil yang lebih maksimal.

“Tantangan ini tidak boleh menyurutkan semangat kita dan tidak boleh menurunkan target SDGs kita. Kita harus mencari cara-cara baru, kita harus menemukan terobosan-terobosan baru agar kita bisa melakukan lompatan dalam mencapai target SDGs,” ujar Jokowi seperti dikutip mantrasukabumi.com dari situs setkab.go.id, 19 Desember 2020. 

Baca Juga: Kampanye ShopeePay Rp1 Cetak Rekor Baru, Lebih dari 100.000 Voucher Terjual pada 12 Menit Pertama

Baca Juga: Kemarin Ucapkan Bela Sungkawa ILC, Hari Ini Fadli Zon Puji Presiden Rusia Vladimir Putin

SDGs adalah Agenda 2030 yang merupakan kesepakatan pembangunan berkelanjutan berdasarkan hak asasi manusia dan kesetaraan. SDGs berprinsip universal, integrasi, dan inklusif, untuk meyakinkan bahwa tidak ada satupun yang tertinggal atau no one left behind. 

Pertemuan tahunan kali ini mengusung tema “Bangkit Bersama dari COVID-19 untuk Tujuan Pembangunan Berkelanjutan dengan Menggunakan Ilmu Pengetahuan dan Inovasi Berkelanjutan”.

Target SDGs, imbuhnya, sepenuhnya sesuai dengan prioritas kebijakan pemerintah, yaitu mewujudkan pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan untuk memberikan kesejahteraan yang berkeadilan bagi seluruh rakyat Indonesia.

Lebih lanjut, Presiden Jokowi menegaskan bahwa keseriusan untuk saling berbagi dan bersinergi juga penting selain agenda dan target yang jelas di setiap forum yang ada.

Halaman:

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Sumber: setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah