Innaa Lillaahi, Telah Wafat Ulama Kharismatik, Cucu Rasulullah Habib Ja'far bin Muhammad Al Kaff

- 1 Januari 2021, 20:40 WIB
Tangkap layar
Tangkap layar /twitter/@Abdurra98455702

MANTRA SUKABUMI - Innaa Lillaahi, telah wafat cucu Rasulullah Habib Ja'far bin Muhammad Al Kaff, Kudus.

Habib Ja'far dikenal sebagai ulama yang memiliki banyak pengikut di Indonesia terutama di Kudus dan Semarang.

Berita duka tersebut diungkapkan Abdurrahman Alhabsyi melalui akun twitter pribadinya pada 1 Januari 2020.

Baca Juga: Nikmati Mudahnya Belanja Online di Merchant Baru ShopeePay 

Baca Juga: Selain Serangan Jantung, Bahaya Makan Malam Ternyata Bisa Sebabkan 6 Penyakit Ini Secara Tiba-tiba

"INNA LILLAHI WA INNA ILAIHI ROJI’UUN, Telah Berpulang Ke Rahmat Allah, Habib Ja’far bin Muhammad Alkaff (Kudus) Alfaatihah", seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun twitter @Abdurra98455702 pada Jumat, 1 Januari 2021

Baca Juga: Mengejutkan, Tandai Mahfud MD Elit Partai Demokrat Ini Sebut Sosok Jendral Tua Sesat Pelanggar HAM

Diketahui Ulama Kharismatik Habib Ja'far Alkaff meninggal dunia hari Jumat di Samarinda Kalimantan Timur.

Doa pun teriring dari seluruh pelosok negeri untuknya, semoga almarhum husnul khatimah.

Perlu diketahui bahwa nama lengkap Habib Ja'far Al Kaff yakni Habib Ja'far Bin Muhammad bin Hamid bin Umar Alkaff dari Semarang Indonesia.

Habib Ja'far merupakan salah satu tokoh berpengaruh di kalangan ulama, nahdliyin dan santri.

Bahkan, Ma'ruf Amin pernah menemui Habib Ja'far Al Kaf di sela kunjungannya di Semarang, Jawa Tengah saat kampanye Pilpres 2019 silam.

Habib Ja'far Bin Muhammad Alkaff memiliki Karomah

Karomah Habib Ja'far Bin Muhammad bin Hamid bin Umar Alkaff diceritakan oleh Habib Husain dari Tuban mengisahkan yang intinya :

Baca Juga: Innaa Lillaahi, Telah Wafat Ulama Kharismatik, Cucu Rasulullah Habib Ja'far bin Muhammad Al Kaff

"Beliau Habib Ja'far adalah Wali Jazdab, beliau pernah menginap di rumah istri saya selama 8 bulan, dan memang kelihatannya beliau gak pernah sholat dan orang2 kampung mengetahui dan mereka menghina habib ja'far al-kaf "orang NU kok gitu ya, gitu kok di bilang Wali Allah" mungkin karena mereka2 taunya gak sholat.

Maka orang yang menghina penasaran dan ngecek langsung di rumah istri saya pas waktu subuh, dan kamar rumah istri saya itu banyak, maka di bukalah pintunya dan terlihat habib ja'far masih tidur dalam arti gak sholat subuh dan dia berkata " gini kok di bilang Wali "

Setelah itu dia membuka kamar yang lain, dan dia kaget ternyata ada habib ja'far lagi membaca AL-QUR'AN dan dia membuka kamar lain lagi dan ternyata ada habib ja'far lagi sholat, dan dia membuka kamar lagi sampai 7 kamar ada habib ja'far semua, jadi beliau ada 7.***

Editor: Fauzan Evan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah