Jokowi Pilih Komjen Listyo Sigit Jadi Kapolri, Fadli Zon: Semoga Bisa Bawa Ketenangan dan Keadilan

- 14 Januari 2021, 05:42 WIB
Kabareskrim Polri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo menjadi Kapolri yang akan menggantikan Jenderal Polisi Idham Azis.
Kabareskrim Polri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo menjadi Kapolri yang akan menggantikan Jenderal Polisi Idham Azis. /GALIH PRADIPTA/ANTARA FOTO

MANTRA SUKABUMI - Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah memilih Komjen Listyo Sigit Prabowo yang akan diberikan pada DPR untuk jadi calon tunggal kapolri.

Petinggi Partai Gerindra Fadli Zon menanggapi terkait hal tersebut, ia mengatakan semoga bisa bawa ketenangan dan keadilan bagi masyarakat Indonesia.

Ia juga mengharapkan kepada polri agar senantiasa bisa mendirikan keadilan hukum di Indonesia.

Baca Juga: Kabar Bahagia, Bank BRI Buka Kesempatan bagi Pelaku UMKM untuk Dapatkan BLT UMKM Rp2,4 Juta

Baca Juga: 5 Langkah Mudah Hadirkan ShopeePay di Gerai Usaha

Hal ini disampaikan langsung oleh akun Twitter milik pribadinya @Fadlizon pada Rabu 13 Januari 2021.

"Hari ini Presiden tlh usulkan Komjen Listyo Sigit Prabowo calon Kapolri n akan diproses @DPR_RI", tulis Fadli Zon, seperti dikutip mantrasukabumi.com dalam cuitan akun Twitter @Fadlizon pada Kamis 14 Januari 2021.

Lebih lanjut, Fadli Zon juga menerangkan bahwa Komjen Listyo Sigit Prabowo harus bisa menegakkan hukum terutama tindak lanjut Komnas HAM terhadap 6 anggota FPI yang wafat.

Baca Juga: Bukan Cuma Sebabkan Darah Tinggi, Ternyata Makan Seblak Bisa Sebabkan Penyakit Berbahaya Lainnya

Halaman:

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x