Kemensos Siap Bantu Pembuatan KTP Kaum Marjinal, Mensos Risma: Agar Bisa Akses Bantuan

- 14 Januari 2021, 06:12 WIB
Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini.
Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini. /ANTARA FOTO/Galih Pradipta.

MANTRA SUKABUMI - Kementerian Sosial di bawah kepemimpinan Tri Rismaharini kembali membuat sebuah gebrakan yang pro rakyat, yaitu akan memfasilitasi kaum marjinal untuk mendapatkan administrasi kependudukan dan rekening baru.

Kaum Marjinal yang selama ini dianggap sebagai kaum yang tidak memikirkan hal administrasi kependudukan, sehingga menggugah Kementerian Sosial untuk memfasilitasi pembuatannya.

Kebijakan ini sementara akan diberlakukan di DKI Jakarta terlebih dahulu dan akan diikuti oleh daerah-daerah lain setelah DKI.

Baca Juga: 5 Langkah Mudah Hadirkan ShopeePay di Gerai Usaha

Baca Juga: Kabar Bahagia, Bank BRI Buka Kesempatan bagi Pelaku UMKM untuk Dapatkan BLT UMKM Rp2,4 Juta

Kementerian Sosial (Kemensos) menyatakan siap memfasilitasi kelompok marjinal seperti orang terlantar, pengamen, gelandangan dan lainnya di wilayah DKI Jakarta untuk mendapatkan kartu identitas dan rekening bank.

’’Untuk DKI Jakarta, targetnya 1.600 orang, sehari 100 orang,’’ kata Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini saat meninjau kegiatan perekaman data kependudukan dan pembukaan rekening ATM Atensi bagi warga marjinal di Gedung Aneka Bhakti Kementerian Sosial di Jakarta, Rabu 13 Januari 2021 dikutip mantrasukabumi.com dari laman kemensos kamis 14 Januari 2021.

Risma mengatakan, kegiatan tersebut nantinya juga akan dilakukan di daerah lain terutama di daerah yang terdapat balai Kemensos. ’’Kepemilikan kartu identitas atau KTP menjadi mutlak karena saat ini bantuan pemerintah diberikan kepada warga yang membutuhkan sesuai dengan alamat dan KTP,’’ katanya. ’’Dengan demikian maka kita bisa akses bantuan agar mereka bisa segera keluar dari kemiskinan yang sebetulnya karena tidak ada rumah. Kami juga tidak salah administrasi karena pasti alamat dan NIK-nya,’’ imbuh Mensos Risma.

Nantinya setelah mereka mendapatkan NIK dan punya rekening bank, maka Kemensos akan memberikan bantuan lewat program yang sesuai dengan kondisi mereka misalnya bantuan untuk disabilitas, atau Program Keluarga Harapan.

Halaman:

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah