Update Korban Gempa Bumi Sulsel Minggu, 73 Orang meninggal Dunia Ribuan Warga Mengungsi

- 18 Januari 2021, 06:40 WIB
Para korban gempa bumi Sulawesi Barat tiba di tempat pengungsian, Sabtu 16 Januari 2021.
Para korban gempa bumi Sulawesi Barat tiba di tempat pengungsian, Sabtu 16 Januari 2021. /ANTARA

MANTRA SUKABUMI - Gempa bumi yang melanda Sulawesi Barat masih menyisakan duka, pasalnya pencarian dan pertolongan terhadap korban bencana belum selesai.

Bahkan korban terus bertambah baik yang meninggal dunia maupun yang luka-luka ataupun pengungsi yang mengisi barak pengungsian yang tersedia.

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) kembali memperbarui informasi terkait gempa bumi di Sulawesi Barat. Total sebanyak 73 orang korban berhasil ditemukan. Angka tersebut berdasarkan data hingga 17 Januari 2021.

Baca Juga: 5 Langkah Mudah Hadirkan ShopeePay di Gerai Usaha

Baca Juga: Tak Hanya Picu Penyakit Jantung, Ternyata Ini 10 Bahaya Sering Makan Gorengan di Waktu Sarapan

Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Raditya Jati mengatakan rincian korban jiwa di Kabupaten Mamuju sebanyak 64 korban jiwa. Sedangkan di Majene ada 9 korban jiwa.

"Selain itu, terdapat 554 korban luka dengan rincian 64 orang luka berat, 215 orang luka sedang dan 275 orang luka ringan," ujar Raditya Jati, Minggu, 17 Januari 2021 dikutip mantrasukabumi.com Senin, 18 Januari 2021 dari laman PMJNews.com.

Sementara untuk jumlah warga yang mengungsi, lanjut Raditya, dari update terbaru sebanyak 37.850 orang. Mereka tersebar di 25 titik pengungsian.

Baca Juga: Gawat, Cinta Andin telah Berubah jadi Benci, Bocoran Sinopsis Ikatan Cinta Episode Hari Ini

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Ikatan Cinta Episode Hari Ini 18 Januari 2021, Ungkapan Cinta Al untuk Andin Sia-si

Halaman:

Editor: Encep Faiz

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x