Lama Tak Terdengar Kabarnya, Aburizal Bakrie Tiba-tiba Muncul Sampaikan Ucapan ini

- 31 Januari 2021, 09:40 WIB
Lama Tak Terdengar Kabarnya, Aburizal Bakrie Tiba-tiba Muncul Sampaikan Ucapan ini.*
Lama Tak Terdengar Kabarnya, Aburizal Bakrie Tiba-tiba Muncul Sampaikan Ucapan ini.* //Instagram/@aburizalbakrie_id

 

MANTRA SUKABUMI – Ketua Pembina Dewan Partai Golkar, Aburizal Bakrie tiba-tiba muncul dan menyampaikan ucapan selamat hari lahir kepada Nahdlatul Ulama (NU) yang ke-95.

Dalam keterangannya, Aburizal Bakri mengucapkan selamat hari jadi ke-95 kepada NU, serta berharap NU untuk terus maju dan senantiasa menyebarkan ajaran Islam yang moderat dengan komitmen kuat.

Hal tersebut disampaikan oleh Aburizal Bakrie melalui cuitan di akun Twitter resmi miliknya @aburizalbakrie pada Minggu, 31 Januari 2021.

Baca Juga: Brand Lokal Favorit Masyarakat Kini Hadir Jadi Merchant Baru ShopeePay

Baca Juga: Indra Bekti Tiba-tiba Sampaikan Kabar Mengejutkan Soal Kesehatannya: Mohon Doanya

“Selamat Hari Lahir @nahdlatululama ke-95. Semoga terus maju dan terus menebarkan Islam yang moderat dan komitmen kebangsaan yang kuat. #Harlah95NU,” tulis Aburizal Bakrie, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari cuitan di akun Twitter resmi @aburizalbakrie pada Minggu, 31 Januari 2021.

Selain Aburizal Bakrie, tokoh negarawan lainnya yang turut menyampaikan ucapan selamat hari lahir NU adalah Menteri Koordinasi Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) RI, Mahfud MD.

Mahfud MD menyampaikan ucapan selamat hari lahir kepada NU yang merupakan salah satu organisasi masyarakat Islam terbesar di Indonesia.

Baca Juga: Nadiem Makarim Jalani Acara Ritual Jawa, Netizen: Lama di Harvard Tapi Tetap Berbudaya Indonesia

Baca Juga: Lama Tak Terdengar, Ely Sugigi Tiba-tiba Ungkap Kesedihan: Cuma Bisa Sabar dan Lapang Dada

Mahfud MD menyebut bahwa bangsa Indonesia patut bersyukur dengan hadirnya NU, yang ia sebut sebagai ormas Islam yang menyebarkan Islam yang ramah.

Hal tersebut disampaikan oleh Menko Polhukam Mahfud MD melalui cuitan yang diposting pada Minggu, 31 Januari 2021 di akun Twitter resmi miliknya @mohmahfudmd.

Selain itu, Mahfud MD juga menyebut bahwa NU merupakan ormas Islam yang mempertemukan prinsip keislaman dengan paham kebangsaan, serta menyemai dan membangun nasionalisme.

“Selamat hari jadi Nahdlatul Ulama (NU) yang ke-95. Bangsa Indonesia patut bersyukur mempunyai NU, ormas Islam yang menyebarkan Islam yang ramah, mempertemukan prinsip keislaman dan paham kebangsaan, menyemai dan membangun nasionalisme yang kemudian ikut mengantarkan Indonesia merdeka,” tulis Mahfud MD, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari cuitan di akun Twitter @mohmahfudmd pada Minggu, 31 Januari 2021.

Baca Juga: Komedian Indonesia Meninggal Dunia, Yadi Sembako: Innalilahi, Selamat Jalan Sodaraku

 Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Episode Hari ini 31 Januari 2021: Gawat, Andin Terkena Penyakit Serius

Dalam cuitan selanjutnya, Mahfud MD juga menjelaskan mengenai ungkapan ‘hubbul wathon minal iman’, yang menurutnya adalah ungkapan dalil yang diciptakan oleh NU.

Mahfud MD mengatakan bahwa ungkapan tersebut diciptakan melalui penggalian terhadap nilai-nilai dalam kitab suci Alquran dan hadits.

“Ungkapan ‘hubbul wathon minal iman’ (cinta tanah air adalah bagian dari iman) bukan ayat Qur'an atau pun Hadits Nabi,” tulis Mahfud MD.

“Tapi ia merupakan ungkapan dalil yang secara fiqhiyah diciptakan oleh NU melalui istinbath (penggalian) terhadap nilai-nilai Qur'an dan Hadits sehingga sangat Islami dan Indonesiawi,” pungkasnya.***

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah