Puluhan Kader Partai Demokrat Jaga Kediaman SBY dan AHY, Andi Arief Sebut Moeldoko Pakai Jurus Nekat

- 5 Maret 2021, 10:48 WIB
 Andi Arief berikan bukti pemberangkatan moeldoko
Andi Arief berikan bukti pemberangkatan moeldoko /Instagram/@andiarief_real/@dr_moeldoko

Dirinya mengungkapkan, syarat agar Kongres Luar Biasa bisa digelar adalah adanya izin dari Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, yakni SBY.

Baca Juga: Puluhan Kader Jaga Keselamatan AHY dan SBY, Mahfud MD Diam terhadap Kudeta, Moeldoko Gunakan Jurus Nekad

“Prof @mohmahfudmd diam terhadap kudeta Pak Moeldoko dan segelintir mantan kader. Syarat KLB harus ada izin ketua majelis tinggi Pak SBY,” ujarnya.

Cuitan tersebut disampaikan oleh Andi Arief di akun Twitter terbaru miliknya.

Sebelumnya, melalui akun Twitter milik Jansen Sitindaon, Andi Arief mengatakan bahwa pada Kamis, 04 Maret 2021, akun Twitter miliknya telah diretas oleh seseorang.

Dirinya juga mengatakan, kini akun Twitter miliknya sudah berpindah tangan, serta tak lagi bisa diakses olehnya.

“Selamat malam, netizen yang ada di Twitter, dan para followers saya, dan rekan rekan Partai Demokrat yang ada di seluruh Indonesia,” ujar Andi Arief di awal video tersebut.

“Saya mengabarkan bahwa setengah jam yang lalu Twitter saya di-hack, diambil orang, sekarang sudah berpindah tangan, tidak di tangan saya lagi,” tambahnya, seperti dilihat mantrasukabumi.com dari video di akun Twitter @jansen_jsp.

Andi Arief kemudian mengatakan bahwa cuitannya dalam 3 sampai 4 hari ke belakang mengenai isu Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat telah dihapus, dan menduga hal tersebut dilakukan oleh sosok ‘kakak pembina’

Baca Juga: Moeldoko Berangkat ke KLB, Andi Arief: Mudah-mudahan Jokowi dan Mensesneg Juga Mahfud MD Tak Tahu

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah