Banyak Dihubungi Soal Dua Kubu Partai Demokrat, Ruhut Sitompul: Hanya Satu Ketua Umumnya, Pak Moeldoko

- 9 Maret 2021, 17:35 WIB
Banyak Dihubungi Soal Dua Kubu Partai Demokrat, Ruhut Sitompul: Hanya Satu Ketua Umumnya, Pak Moeldoko./
Banyak Dihubungi Soal Dua Kubu Partai Demokrat, Ruhut Sitompul: Hanya Satu Ketua Umumnya, Pak Moeldoko./ //Wahyu Putro A/Antara

MANTRA SUKABUMI – Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Ruhut Sitompul mengatakan dirinya banyak dihubungi mengenai polemik yang terjadi di Partai Demokrat.

Ruhut Sitompul mengaku banyak pihak yang menghubungi dirinya mengenai kubu Partai Demokrat (PD) mana yang dirinya pilih.

Menjawab hal tersebut, Ruhut Sitompul yang merupakan mantan politisi Partai Demokrat tersebut menegaskan bahwa hanya ada satu Ketua Umum Partai Demokrat, yakni Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Prahara Partai Demokrat Semakin Memanas, Peserta KLB: Moeldoko Dapat KTA dengan Nomor Spesial

Hal itu diungkapkan oleh Ruhut Sitompul pada cuitan yang diposting pada Selasa, 09 Maret 2021 di akun Twitter miliknya.

“Banyak yang menghubungi, aku ‘Anjing Penjaga’ Partai Demokrat yang mana? Tegas aku jawab PD yang waktu sebagai partai terbuka, modern, nasionalis, religius. Jadi bukan PD yang dinasti,” tulis Ruhut Sitompul, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari cuitan di akun Twitter @ruhutsitompul pada Selasa, 09 Maret 2021.

Ruhut Sitompul juga menegaskan bahwa hanya ada satu Ketua Umum Partai Demokrat yakni KSP Moeldoko

Seperti yang diketahui sebelumnya, KSP Moeldoko terpilih sebagai Ketua Umum hasil Kongres Luar Biasa (KLB) yang digelar di Deli Serdang, Sumatera Utara beberapa waktu lalu.

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x