Rutan Bareskrim Disulap Jadi Pesantren oleh Habib Rizieq, Iwan Fals: Alhamdulilah

- 14 Maret 2021, 07:54 WIB
iwan fals.
iwan fals. /instagram.com/iwanfals//

MANTRA SUKABUMI - Imam Besar FPI ini dimanapun berada selalu menghiasi masyarakat disekitarnya dengan nuansa agamis dan penuh keharmonisan.

Begitupun dirinya ketika berada di Rumah Tahanan (Rutan) Bareskrim Polri membawa pengaruh positif bagi para tahanan lainnya.

Kuasa hukum Habib Rizieq Shihab (HRS), Suasana Rutan Bareskrim Polri bahkan seperti pesantren dengan kegiatan keagamaan yang sangat intensif.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Anggota DPR RI: KSP Moeldoko Mohon Maaf pada Demokrat, SBY dan AHY serta Mundur dari Ketum Hasil KLB

Musisi legendaris Iwan Fals turut mengomentari Habib Rizieq Shihab yang mengubah Rutan Bareskrim Polri layaknya pondok pesantren.

Melihat Habib Rizieq yang masih produktif di dalam Rutan Bareskrim, Iwan Fals pun mengaku bersyukur dan mengucapkan alhamdulillah.

"Alhamdulillah," cuit Iwan Fals, dikutip mantrasukabumi.com, dari akun Twitter pribadinya @iwanfals, Minggu, 14 Maret 2021.

Pada kesempatan lain, pengacara HRS Aziz Yanuar menyatakan bahwa kegiatan keagamaan di Rutan Bareskrim setiap hari dilaksanakan, terkesan Rutan sekarang disulap jadi pesantren.

"Suasana seperti pesantren. Masjid setiap hari makmur dengan shalat berjamaah, zikir, pengajian, buka puasa daud bersama, hingga dhuha dan tahajudnya," ujar Aziz.

Baca Juga: GPK PD Gunakan AD ART 2005 dalam KLB, KNPD: Kapolri Segera Tangkap Terorisme Politik

Tidak hanya HRS, tapi juga KH Shobri Lubis, Habib Hanif Alatas, dan lainnya ikut aktif berdakwah dan mengajarkan berbagai ilmu agama untuk para tahanan lainnya. Seperti menggelar pengajian sambil dibekali kitab al-Munajat yang berisi aneka zikir, doa, wirid, hizib, dan shalawat.

"Inilah agenda revolusi akhlak yang sedang digelorakan Habib Rizieq dkk untuk menghijrahkan umat dari maksiat kepada taat," kata Aziz.

Artinya, Aziz menegaskan, jeruji penjara tidak jadi penghalang bagi perjuangan HRS dan yang lainnya. Karena, di dalam penjara, HRS dan kawan-kawan membuktikan secara langsung dengan praktik revolusi akhlak. Saat ini, kondisi kliennya dikabarkan baik.

Baca Juga: Pengacara AHY Sebut Brutal di Era Jokowi, Ali Mochtar Ngabalin: Saudara Bambang ini Lucu, Geli, dan Jijik

"Revolusi akhlak adalah solusi terbaik bagi problem bangsa dan negara," tutup Aziz.

Seperti diberitakan sebelumnya, bahwa Habib Rizieq selama berada ditahanan Bareskrim Polri mengajak tahanan lainnya untuk selalu mendekatkan diri kepada yang maha kuasa agar kita diberi kekuatan.

Bahkan, HRS sering memberikan ceramah-ceramah agama sehingga ada beberapa tahanan yang masuk Islam karena tertarik dengan apa yang disampaikan Habib Rizieq.***

Editor: Robi Maulana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah