Informasi Cuaca Besok Rabu, 17 Maret 2021, Waspada Hujan dan Angin Kencang di Wilayah ini

- 16 Maret 2021, 17:25 WIB
Ilustrasi hujan ringan.
Ilustrasi hujan ringan. /Adrianna Calvo /Pexels.

 

MANTRA SUKABUMI – Cuaca ekstrem seperti Hujan dan angin kencang diprediksi akan selimuti sejumlah wilayah Indonesia mulai besok.

Oleh sebab itu, masyarakat yang berada di wilayah ini diharapkan tetap waspada terkait kemungkinan yang terjadi akibat cuaca ekstrem yang menyebabkan hujan dan angin kencang.

Risiko yang dimungkinkan terjadi di wilayah ini akibat cuaca ekstrim seperti hujan dan angin kencang antara lain longsor, banjir, sampai kemungkinan robohnya pohon.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Inilah Tanda-tanda Wanita yang Sudah Dinikahi Jin, Salah Satunya Mudah Lelah

Informasi itu sangat penting, apalagi menghadapi cuaca ekstrem seperti hujan dan angin kencang, maka waspada harus tetap ditingkatkan, dikutip mantrasukabumi.com dari BMKG, Selasa, 16 Maret 2021.

Berikut sejumlah wilayah yang berpotensi terkena cuaca hujan dan angin kencang.

1. Aceh

Waspada Potensi Hujan Lebat dapat disertai Kilat dan Petir di wilayah Aceh Barat Daya, Aceh Selatan, Pidie Jaya, Aceh Jaya Aceh Barat, Aceh Tenggara, Aceh Tengah, Subulussalam, dan Gayo Lues.

2. Bali

Perlu di waspadai potensi hujan yang dapat disertai kilat, petir dan angin kencang berdurasi singkat di wilayah Tabanan, Badung, Bangli, Gianyar dan Karangasem.

3. Banten

Waspada potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat, petir dan angin kencang di wilayah Kab. Lebak bagian Tengah dan Timur.

Baca Juga: Mahasiswa Duduki Kantor DPP Demokrat, Andi Arief: Hanya Salah Paham Saja Sudah Bisa Diselesaikan

4. DKI Jakarta

Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat, petir dan angin kencang berdurasi singkat di sebagian wilayah Jaksel pada sore hari.

5. Jawa Barat

Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat, petir dan angin kencang antara siang hingga menjelang malam hari di wilayah Bogor, Sukabumi, Karawang, Subang, Purwakarta, Bandung barat, Sumedang, Kuningan, Garut, Tasikmalaya, Ciamis, Banjar.

6. Jawa Timur

Waspadai hujan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang sesaat pada: Siang-Sore hari di wilayah Surabaya, Sidoarjo, Kab. Mojokerto, Lamongan, Kab. Madiun, Ngawi, Magetan, Kab. Blitar, Kab. Malang, Batu, Kab. Pasuruan, Kab. Probolinggo, Lumajang, Jember, Bondowoso dan Bangkalan. Malam hari di wilayah Kab. Pasuruan, Kab. Probolinggo, Lumajang, Jember dan Bondowoso.

7. Jawa Tengah

Waspada potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat, petir dan angin kencang antara siang - awal malam hari di wilayah Pegunungan Tengah, sebagian Pantura Barat - Tengah sisi selatan dan Solo Raya. Waspada bencana hidrometeorologi seperti banjir, longsor dan angin kencang.

Baca Juga: Jokowi Tolak 3 Periode, Rocky Gerung: Itu Ucapan Publik, tapi Batin Kekuasaan Selalu Inginkan Sebaliknya

8. Kalimantan Barat

Waspada potensi hujan yang disertai petir, kilat dan angin kencang berdurasi singkat. Wilayah yang berpotensi terjadi hujan intensitas sedang hingga lebat yaitu di sebagian wilayah Kab./Kota : Sambas, Mempawah, Sanggau, Sintang, Kapuas Hulu, Bengkayang, Sekadau, dan Singkawang.

9. Kalimantan Selatan

Waspada potensi hujan disertai kilat, petir dan angin kencang berdurasi singkat pada siang dan sore hari di wilayah Kota/Kabupaten Banjarmasin, Barito Kuala, Tapin, Tanah Bumbu, dan sekitarnya.

10. Lampung

Waspadai potensi hujan lebat yang dapat disertai kilat, petir dan angin kencang pada siang dan sore hari di wilayah Tanggamus, Lampung Barat, Lampung Utara, Lampung Tengah, Pesawaran, Pringsewu, Bandar Lampung, dan Lampung Selatan.

11. NTT

Waspada potensi hujan sedang-lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang berdurasi singkat pada siang - sore hari di wilayah  P.Timor, P.Sumba, Manggarai Timur, Manggarai,Ende dan Sikka.

Baca Juga: Habib Rizieq Minta Sidang Langsung Jangan Online, Guntur Romli: Gak Usah Protes, Kasus Ente Berjilid-jilid

12. NTB

Waspadai adanya potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat, petir dan angin kencang di sebagian wilayah Kota Mataram, Kab. Lombok Barat, Lombok Utara, Lombok Timur, Lombok Tengah, Sumbawa Barat, Sumbawa, Bima, Dompu, dan Kota Bima pada pagi hingga dini hari

13. Sumatera Barat

Waspada potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat dapat disertai petir dan kilat pada sore- malam   hari di Agam, Payakumbuh, Bukittinggi, Padang, Kota Solok, Kab Solok, Sijunjung, Sawahlunto

14. Sumatera Selatan

Waspada potensi hujan sedang - lebat yang dapat disertai petir, kilat dan angin kencang berdurasi singkat pada siang - malam hari di wilayah Banyuasin, Musim Banyuasin, HOKI, AKU, OKU Selatan, OKU Timur, Lahat, Pagar Alam, Empat Lawang, Musi Rawas, Musi Rawas Utara, Muara Enim dan Ogan Ilir.

15. Yogyakarta

Waspada potensi hujan lebat yang dapat disertai petir, kilat dan angin kencang di Kulon Progo Utara, Sleman Utara dan Gunungkidul Utara.***

Editor: Robi Maulana

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah