Teddy Gusnaidi ke Anies Baswedan: Rumah DP 0 Persen Cuma Muat Satu Orang dan Kecoa

- 19 Maret 2021, 05:55 WIB
Kolase potret Dewan Pakar PKPI Teddy Gusnaidi (kiri) dan Gubenur DKI Jakarta Anies Baswedan (kanan).
Kolase potret Dewan Pakar PKPI Teddy Gusnaidi (kiri) dan Gubenur DKI Jakarta Anies Baswedan (kanan). /Dok. Instagram/@teddygusnaidi dan @aniesbaswedan.

MANTRA SUKABUMI -  Dewan Pakar Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Teddy Gusnaidi menyampaikan pendapat kepada gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkait rumah DP 0 persen.

Dalam hal tersebut, Teddy Gusnaidi mengatakan bahwa rumah dari DP 0 persen tersebut cuma muat 1 orang dan kecoa.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Teddy Gusnaidi melalui akun Twitter milik pribadinya @TeddyGusnaidi, Rabu 17 Maret 2021.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: 6 Aktivitas yang Tidak Boleh Dilakukan Setelah Makan, Salah Satunya Suka Jadi Kebiasaan

Teddy Gusnaidi mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan Anies Baswedan tengah berada di kamar yang berukuran sempit.

Kamar tersebut terlihat hanya muat untuk satu unit kasur. Bahkan kamar tersebut tidak terlalu luas.

"Orang gajinya 14 juta, lalu mau beli rumah lapis DP 0 persen Anies Baswedan yang kamarnya cuma bisa buat tidur satu orang dan satu kecoa? Ini penasehatnya yang konyol atau Aniesnya?," tulis Teddy Gusnaidi, seperti dikutip mantrasukabumi.com dalam cuitan akun Twitter @TeddyGusnaidi, Jumat 19 Maret 2021.

Seperti kita ketahui, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menaikkan batas atas gaji pemilik rumah DP 0 persen menjadi Rp 14 juta. Hal ini menuai berbagai komentar dari publik dan tokoh politik.

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah