Mengejutkan Pesawat Tempur Asing Terbang Rendah di Natuna, Begini Penjelasan TNI AU Terkait Hal Itu

- 7 April 2021, 17:37 WIB
Mengejutkan Pesawat Tempur Asing Terbang Rendah di Natuna, Begini Penjelasan TNI AU Terkait Hal Itu./
Mengejutkan Pesawat Tempur Asing Terbang Rendah di Natuna, Begini Penjelasan TNI AU Terkait Hal Itu./ /Aini//Pixabay/WikiImages

MANTRA SUKABUMI - Beredar video di media sosial, terkait soal pesawat tempur asing yang terbang rendah di Natuna, Kepulauan Riau.

Terkait video yang beredar di media sosial tersebut kini pihak Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI AU) tengah mendalami hal tersebut. 

Menurut Kepala Dinas Penerangan TNI AU Marsekal Pertama TNI Indan Gilang B, bahawa pihaknya sudah memeriksa video koordinat pesawat tempur asing yang terbang rendah.

Baca Juga: Ada Diskon hingga 90% Plus Voucher, Belanja Termurah di Shopee Murah Lebay

Baca Juga: Memanas, Anggota DPR RI Bela Prof Quraish Shihab, Pendukung Ustaz Yahya Waloni: Ente Bukan Penengah

Dalam keteranganya menjelaskan bahwa peristiwa tersebut terjadi pada Selasa, 6 April 2021, sekitar pukul 16.15 WIB.

"Di Perairan Natuna telah melintas pesawat tempur asing diperkirakan jenis F-18 Hornet, di atas FPSO (Floating, Production, Storage and Off loading Vessel) Kakap Natuna yang dioperasikan oleh Perusahaan minyak Indonesia dan berada di wilayah ZEE, sekitar 169 mile di sebelah barat dari Kepulauan Natuna," jelas Indan sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari Antaranews pada Rabu, 7 April 2021. 

Baca Juga: Diisukan Ancaman KLB Menerpa PKB Jawa Barat, Crhist Wamea: Jangan sampai KSP Moeldoko Dengar, Bisa Gawat

 Baca Juga: Usai Polemik Partai Demokrat, AHY: Saya Luar Biasa Bangga, Mudah-mudahan Gak Ada yang Gila dan Nekad Lagi

Sementara itu dari hasil pemeriksaan sementara yang dilakukan oleh TNI AU, bahwa pesawat tempur asing tersebut melintas di luar wilayah teritorial Indonesia.

Akan tetapi tetapi pihak TNI AU masih terus melakukan pendalaman terkait pesawat tempur asing yang terbang di Natuna. 

"Atas kejadian tersebut, disampaikan bahwa pesawat melintas di luar wilayah teritorial Republik Indonesia. Dan saat ini, TNI AU sedang mendalami kejadian tersebut dengan pihak terkait," tutur Indan.***

 

 

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah