Tanggapi Hilangnya Kapal Selam Nanggala 402, Roy Suryo: Jangan Hilang Seperti Harun Masiku

- 22 April 2021, 06:16 WIB
Roy Suryo.
Roy Suryo. /Twitter.com/@KRMTRoySuryo2

MANTRA SUKABUMI - Mantan Menpora era Presiden SBY yakni Roy Suryo turut mengomentari terkait hilangnya kapal selam Nanggala 402.

Roy Suryo mengatakan bahwa kejadian tersebut sangat kontras dengan media masa yang pernah publish setahun lalu, yang menceritakan ketangguhan kekuatan militer laut Indonesia.

Menurut Roy Suryo seharusnya kekuatan maritim Indonesia bisa disegani keluatan militer lain.

Baca Juga: Ada Diskon hingga 90% Plus Voucher, Belanja Termurah di Shopee Murah Lebay

Baca Juga: Kecewa Kapal Selam KRI Nanggala-402 Hilang, Ahli Telematika: Malah Ikutan Harun Masiku

Roy Suryo mengatakan peristiwa hilangnya kapal selam Nanggala 402, jangan seperti hilangnya koruptor Harun Masiku dan hilangnya sebuah truk pengangkut barang bukti KPK.

"Sayang, Harapan yang sempat dimuat media setahun lalu ini kontras dengan Berita mengejutkan yang baru saja diterima tentang Hilangnya KRI Nanggala-402." ujar Roy Suryo sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari akun Twitternya @KRMTRoySuryo2 pada 22 April 2021.

"Kekuatan Maritim yang harusnya disegani malah seperti ikut-ikutan Harun Masiku dan Truk Pengangkut Barang Bukti KPK ?
Semoga segera ditemukan." ucap Roy Suryo menambahkan

Halaman:

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x