Tanggapi Atta Halilintar Positif Covid-19 Usai Nikahi Aurel, Habib Fahmi: Ayo Periksa, Turunin Semua Aparat

- 23 April 2021, 12:51 WIB
Atta Halilintar kembali positif Covid-19. Dalam akun Instagramnya, Atta Halilinta bercerita dirinya berencana terbang ke Solo untuk pekerjaanya namun gagal lantaran covid-19.
Atta Halilintar kembali positif Covid-19. Dalam akun Instagramnya, Atta Halilinta bercerita dirinya berencana terbang ke Solo untuk pekerjaanya namun gagal lantaran covid-19. /Instagram/@attahalilintar

MANTRA SUKABUMI - Habib Fahmi Alkatiri menanggapi Youtuber Millennials, Atta Halilintar yang terkena Covid-19 setelah dua minggu nikahi Aurel.

Habib Fahmi meminta agar pihak berwajib memeriksa seluruh yang bersangkutan dengan Atta Halilintar.

Karena menurut Habib Fahmi, Atta Halilintar telah membuat cluster penyebaran Covid-19 baru.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Dibangun dengan Investasi Lebih Dari 4 Triliun di Jual Rp824 Milyar, Said Didu: Sudah Terjadi Obral Jalan Tol

Malah Habib Fahmi menginginkan perlakuan yang sama juga diterima oleh Atta Halilintar sebagaimana pada Habib Rizieq.

Tamunya harus diperiksa, bekukan rekeningnya, respon cepat serta kalau perlu turunkan semua aparat.

Hal tersebut diungkapkan Habib Fahmi Alkatiri melalui akun twitter pribadinya pada Jumat, 23 April 2021.

Baca Juga: Kapal KRI Nanggala 402 Belum Ditemukan, Natalius Pigai: Saya Punya Argumentasi Kritis Namun Saya Tahan

"Ayo di periksa.. Bikin cluster kopit baru nih. Juga tamunya periksa. Bekukan rekening nya. Cepet dunk respon nya, turunin semua aparat," ujar Habib Fahmi seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun twitter @FKadrun pada Jumat, 23 April 2021.

Tanggapi Atta Halilintar Positif Covid-19 Usai Nikahi Aurel, Habib Fahmi: Ayo Periksa, Turunin Semua Aparat
Tanggapi Atta Halilintar Positif Covid-19 Usai Nikahi Aurel, Habib Fahmi: Ayo Periksa, Turunin Semua Aparat Fahmi Alkatiri @FKadrun


Sebelumnya, Imbas pesta pernikahan Atta Halilintar yang dihadiri Pemimpin Negara, dr. Andi Khomeini Takdir dongkol.

dr. Andi Khomeini mengatakan bahwa pesan prokes yang dia usahakan selama ini kalah dengan efek contoh dari youtuber 200 juta.

Baca Juga: Denny Darko Prediksi Kelahiran Anak Pertama Nathalie Holscher dan Nagita Slavina akan Berdekatan

Hal itu diungkapkan langsung dr. Andi Khomeini melalui akun twitter pribadinya pada 4 April 2021.

"Ya impact pesan prokes dari gua yang 200k follower kalah-lah sama efek contoh dari yutuber 200 juta," cuit dr. Andi Khomeini  seperti dikutip mantrasukabumi.com dari akun twitter @dr_koko28 pada Kamis, 4 April 2021.

Tanggapi Atta Halilintar Positif Covid-19 Usai Nikahi Aurel, Habib Fahmi: Ayo Periksa, Turunin Semua Aparat
Tanggapi Atta Halilintar Positif Covid-19 Usai Nikahi Aurel, Habib Fahmi: Ayo Periksa, Turunin Semua Aparat dr. Andi Khomeini Takdir @dr_koko28


Imbas dari pesta pernikahan Atta Halilintar tersebut, dr. Andi Khomeini merajuk dan tidak mau lagi melakukan edukasi Covid lagi.

"Mulai hari ini, gua gak mau edukasi covid lagi. Yang ada gua yang dibully," ujarnya.

"Keluarga dan sahabat gw aja yang gua kirimin pesan harian. Minimal circle utama gua tetap disiplin dan bisa adaptif dengan hal-hal yang gak sehat di luar sana," ucapnya.***

Editor: Robi Maulana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah