Kapolri dan Panglima TNI Kerahkan Tim Gabungan untuk Lakukan Hal ini di Daerah

- 7 Juni 2021, 20:24 WIB
Kapolri dan Panglima TNI Kerahkan Tim Gabungan untuk Lakukan Hal ini di Daerah
Kapolri dan Panglima TNI Kerahkan Tim Gabungan untuk Lakukan Hal ini di Daerah /humas.polri.go.id



MANTRA SUKABUMI - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dan Tentara Negara Indonesia (TNI) dikabarkan akan mengerahkan tim gabungan.

Hal itu disampaikan Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam keterangan pers seusai mengikuti rapat terbatas penanganan pandemi Covid-19 yang dipimpin Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Menurut Kapolri, tim gabungan tersebut dikerahkan Polri dan TNI untuk mendukung upaya pengetatan dan penguatan implementasi kebijakan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Berbasis Mikro (PPKM Mikro) di daerah.

Baca Juga: Gandeng Shopee, Ridwan Kamil Resmikan Pembangunan Shopee Center Guna Mempercepat UMKM Jabar Go Digital

Baca Juga: Isu Dana Haji Dipakai Pemerintah, Haikal Hassan: Gak Bener Itu, Saya Tak Percaya, Saya Sudah Tabayyun

Khusus untuk wilayah Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, ungkap Kapolri, terdapat 60 desa yang termasuk ke dalam zona merah.

“Kami TNI-Polri menurunkan tim untuk memberlakukan kegiatan pengetatan dan penguatan PPKM Mikro dengan menambah personel untuk membatasi kegiatan ataupun ruang gerak dari masyarakat yang ada di 60 desa dan melakukan pemeriksaan-pemeriksaan terhadap masyarakat yang keluar masuk,” ujar Jenderal Listyo seperri dikutip mantrasukabumi.com dari laman setgab.go.id pada Senin, 7 Juni 2021.

Menurut Kapolri, hal tersebut dilakukan pihaknya bersama TNI disebabkan hasil evaluasi menunjukkan peningkatan kasus COVID-19 pasca libur Lebaran rata-rata terjadi karena adanya klaster kerumunan.

Baca Juga: Prabowo Subianto Resmikan Patung Bung Karno, Megawati: Terima Kasih Sahabat

“Klaster itu muncul karena kegiatan silaturahmi, kemudian kegiatan-kegiatan kunjungan ke tempat wisata, ataupun kunjungan-kunjungan ke famili, sehingga dari situ kita melihat terjadi peningkatan,” pungkasnya.***

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Sumber: Setgab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah