Jokowi Tanggapi Kritikan Mahasiswa BEM UI, Begini Penjelasannya

- 29 Juni 2021, 17:08 WIB
Jokowi Tanggapi Kritikan Mahasiswa BEM UI, Begini Penjelasannya
Jokowi Tanggapi Kritikan Mahasiswa BEM UI, Begini Penjelasannya /

MANTRA SUKABUMI - Presiden Jokowi menanggapi kritik Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) yang ditujukan terhadapnya.

Menurut Jokowi kritik tersebut merupakan bentuk ekspresi mahasiswa yang diperbolehkan di negara demokrasi seperti Indonesia.

Menurut Jokowi hal itu bentuk sebuah ekspresi mahasiswa dan ini negara demokrasi.

Baca Juga: Presiden Jokowi Akhirnya Tanggapi Kritik BEM UI Soal King of Lip Service, Berikut Pernyataannya

jadi kritik itu boleh-boleh saja dan universitas tidak perlu menghalangi mahasiswa untuk berekspresi.

"Tapi juga ingat, kita ini memiliki budaya tata krama, memiliki budaya kesopansantunan,” ujar Jokowi seperti dikutip mantrasukabumi.com dari laman resmi setkab.go.id pada Selasa 29 Juni 2021.

Untuk diketahui, sebelumnya BEM UI, Sabtu 26 Juni 2021 melontarkan kritik kepada Presiden Jokowi yang disampaikan melalui unggahan di akun Twitter resmi @BEMUI_Official.

Dalam unggahan tersebut, BEM UI menyebut Presiden Joko Widodo sebagai “The King of Lip Service”.

Baca Juga: Disebut King of Lip Service, Begini Tanggapan Jokowi: Kampus Tak Halangi Mahasiswa Berekspresi

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: Setkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x