Muannas Alaidid Bantu Jerinx SID Laporan ke Polisi Soal Dugaan Peretasan Akun, Nora Alexandra: Terimakasih

- 6 Juli 2021, 17:10 WIB
Muannas Alaidid Bantu Jerinx SID Laporan ke Polisi Soal Dugaan Peretasan Akun, Nora Alexandra: Terimakasih./
Muannas Alaidid Bantu Jerinx SID Laporan ke Polisi Soal Dugaan Peretasan Akun, Nora Alexandra: Terimakasih./ /Instagram.com/@ncdpapl/



MANTRA SUKABUMI - Nora Alexandra mengucapkan terimakasih kepada Direktur Eksekutif KPMH Muannas Alaidid.

Menurut Nora, Muannas Alaidid telah membantu Jerinx SID melaporkan akun Instagram milik Jerinx yang hilang kedua kalinya.

Hal itu disampaikan Nora melalui akun Instagram pribadinya pada Selasa, 6 Juli 2021. Ia mengaku mendampingi Jerinx melaporkan dugaan peretasan akun.

Baca Juga: Gandeng Shopee, Ridwan Kamil Resmikan Pembangunan Shopee Center Guna Mempercepat UMKM Jabar Go Digital

Hilang akun IG untuk ke 2 kalinya, hari ini saya mendampingi suami (JRX) resmi laporkan polisi," tulis Nora.

Menurut Nora, laporan tersebut dilakukan karena pihaknya menduga ada pembajakan dan peretasan akun milik Jerinx.

Karena itu ia berharap polisi dapat memproses aduan Jerinx dan segera menangkap pelakunya.

"soal adanya dugaan pembajakan dan peretasan, berharap polisi dpt memproses aduan dan menangkap pelakunya," sambung Nora.

Tak hanya itu, Nora juga mengucapkan terimakasih kepada Direktur Eksekutif Komisi Pemberantasan Mafia Hukum (KPMH) Muannaa Alaidid.

"Terima kasih abang @muannas_alaidid sudah membantu kami," pungkasnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, akun Instagram milik Jerinx SID kembali hilang untuk yang kedua kalinya.

Sebelumnya, akun Jerinx sempat hilang setelah ramai debat dirinya dengan kakak Iko Uwais.

Jerinx kemudian sempat menuding Adam Deni berada dibalik pihak yang menyebabkan akun miliknya hilang.

Jerinx menuding Adam Deni dibayar untuk menghilangkan akun milik suami Nora Alexandra tersebut hingga Jerinx mengeluarkan makian.

Hal itu terungkap setelah teman Adam Deni, dr Tirta mengungkapkan hal itu di akun Twitter pribadinya.

Baca Juga: Akun Instagram Jerinx Kembali Hilang, Nora Dampingi Laporkan ke Polisi: Terimakasih Bang Muannas Alaidid

"Sungguh tuduhan yg mengada2
(@)adngrk crita ke saya dia dimaki2, diancem di telepon," ujar dr Tirta.

Padahal menurut Tirta akun Jerinx hilang bukan karena ulah temannya, namun di banned oleh Instagram.

"Padahal akun ig jrx ilang karena di banned instagram. Ga ada kaitan ama temen saya," lanjutnya.

Tirta mengatakan tindakan Jerinx SID sudah diluar batas. Ia juga mengatakan jika temannya merekam semua percakapan.

"(@)adngrk merekam seluruh percapakan telepon dengan jrx, 30 menit
Tindakan jrx sudah diluar batas," bebernya.

"Rekaman telepon jrx sengaja (@)adngrk , karena sebagai respons defend krena fitnah dan ancaman yg diadakan
Sebelumnya (@)adngrk hanya mempertanyakan statement jrx dan meminta bukti endorsement covid," sambungnya.

Tirta menambahkan jika temannya sedang mempertimbangkan untuk melaporkan Jerinx SID ke polisi karena ada ancaman.

"(@)adngrk sedang mempertimbangkan melaporkan sodara jrxsid ke polisi. Karena telepon ancaman itu. Dan saya sudah dengar rekaman itu. Emang ekstrim" bebernya.

"Tidak mengira dikeluarkan seseorang bernama jrx Tapi dia mash menunggu itikad baik dari jrx , mngkin emosi atau gimana," sambung Tirta.***

Editor: Dea Pitriyani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x