Dino Patti Djalal Bagikan Paket Makanan Gratis Bagi Warga Jakarta Selatan

- 14 Juli 2021, 20:26 WIB
Dino Patti Djalal Bagikan Paket Makanan Gratis Bagi Warga Jakarta Selatan./
Dino Patti Djalal Bagikan Paket Makanan Gratis Bagi Warga Jakarta Selatan./ //Twitter/@dinopattidjalal/



MANTRA SUKABUMI - Mantan Wakil Menteri Luar Negeri era SBY, Dino Patti Djalal membagikan paket makanan gratis buat warga Jakarta Selatan.

Dino Patti Djalal melakukan hal itu mengingat ekonomi masyarakat Indonesia yang sedang carut marut karena adanya pandemi.

Dino Patti Djalal mengatakan bahwa paket makanan gratis tersebut dikhususkan bagi warga yang mengalami kesulitan ekonomi.

Baca Juga: Sea Group, Shopee dan Garena Sumbangkan 1.000 Tabung Oksigen dan 1 Juta Vaksin untuk Kemenkes

"Bagi yg hidupnya sedang sulit di Jaksel, sy sbg pemilik warung AKC akan bagikan 1 Chicken rice bowl+buku sy "Harus Bisa" (SEMUA GRATIS)," ujarnya, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari Twitter @dinopattidjalal pada Rabu, 14 Juli 2021.



Selaku pemilik warung AKC, dia rela melakukan hal itu mengingat di Jakarta Selatan sedang mengalami kesulitan.

Selain itu dia menunjukkan cara untuk mendapatkan makanan gratis tersebut.

"Silahkan ke Gofood "AKC KOREA HALAL" scrol kebawah&pilih "PAKET GRATIS"+varian yg kamu suka," pungkasnya.

Sebelumnya Dino Patti Djalal membeberkan adanya peningkatan kasus Covid-19 di Indonesia.

Baca Juga: Bantuan BLT UMKM bagi Masyarakat Cair Lagi, Cepatan Cek eform.bri.co.id

Menurutnya, Kasus Covid-19 Indonesia menjadi rekor tertinggi dari Negara lain.

Dia mengatakan bahwa lonjakan Covid-19 ini adalah ujian yang berat bagi pemerintah.

Kendati demikian, Dino Patti Djalal mengajak bersama untuk kompak menghadapi pandemi ini.

"Kasus penyebaran Covid19 PER HARI Indonesia sekarang TERTINGGI DI DUNIA, melebihi Amerika, India, Brazil, Rusia, Spanyol. Ini ujian terberat dlm sejarah Indonesia modern. Semoga kita semua kompak & sigap & tangguh mengatasinya," ucapnya.*

Editor: Dea Pitriyani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x