Mahasiswa Universitas Garut Wajib Tunjukkan Kartu Vaksin dalam Kegiatan Akademik Termasuk KKN dan Wisuda

- 14 Agustus 2021, 21:20 WIB
Mal Buka Bertahap, Kemendag Tertibkan Jasa Usaha Kartu Vaksin di Marketplace
Mal Buka Bertahap, Kemendag Tertibkan Jasa Usaha Kartu Vaksin di Marketplace /Kemendag/

 

MANTRA SUKABUMI - Program vaksinasi terus digalakan pemerintah, hal ini bertujuan untuk meningkatkan kekebalan tubuh (herd immunity) untuk masyarakat.

Untuk meningkatkan kekebalan tubuh dikalangan mahasiswa, Universitas Garut adakan Vaksinaai Goes To Kampus.

Meskipun sudah terlihat adanya trend penurunan, namun sampai saat ini kasus Covid-19 di Kabupaten Garut masih terbilang fluktuatif. Hal itulah yang membuat UNIGA dan Polres Garut bekerja sama mengadakan kegiatan vaksinasi dengan harapan bahwa kegiatan vaksinasi ini dapat berperan dalam menekan laju penyebaran Covid-19, khususnya dikalangan mahasiswa dan tenaga kependidikan.

Baca Juga: Sea Group, Shopee dan Garena Sumbangkan 1.000 Tabung Oksigen dan 1 Juta Vaksin untuk Kemenkes

Rektor Universitas Garut, Dr. Ir. H. Abdusy Syakur Amin, M.Eng. menyampaikan penghargaan dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Kapolres Kabupaten Garut, Kapolsek Tarogong Kaler dan Dinas Kesehatan yang diwakili oleh tiga puskesmas yang telah bekerja sama dalam pelaksanaan Vaksinasi Goes to Campus.

“Kegiatan ini merupakan wujud UNIGA sebagai bagian dari bangsa Indonesia yang taat bersama-sama melakukan ikhtiar bersama komponen masyarakat lain dalam rangka memutus rantai penularan virus Covid-19." ujar Abdusy Syakur.

Syakur menambahkan, bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kesadaran kita sebagai individu maupun kelompok yang ingin melewati pandemi Cobid-19.

"Kegiatan ini juga merupakan bentuk kesadaran kami sebagai individu dan kelompok yang ingin segera melewati masa pandemi ini sehingga kita bisa beraktifitas dengan normal, jadi setiap kegiatan bisa terlaksana dengan efektif dan efisien.” jelasnya.

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: Antara uniga.ac.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah