Peringatan Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2021, inilah Tema Logo dan Filosofi Makna

- 25 Oktober 2021, 16:35 WIB
Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2021 inilah Tema Logo dan Filosofi Makna
Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2021 inilah Tema Logo dan Filosofi Makna /Mantrasukabumi/kemenpora.go.id

MANTRA SUKABUMI - Inilah peringatan Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2021 dengan tema, logo dan filosofi makna.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda yang dilengkapi tema, logo, dan filosofi makna akan diperingati pada Kamis, 28 Oktober 2021.

Adapun tema dan logo Hari Sumpah Pemuda 2021 dapat diketahui anda dalam acara peringatan akan Hari Sumpah Pemuda yang sering dibutuhkan masyarakat.

Baca Juga: Kumpulan Bingkai Foto Populer dan Terkeren Hari Sumpah Pemuda 2021, Cocok Pasang di Medsos

Kemudian disamping tema dan logo acara, akan pula dibutuhkan sebagai pelengkap acara berupa filosofi dan makna dibalik peringatan Hari Sumpah Pemuda 2021 mendatang.

Dilansir mantrasukabumi.com dari laman resmi Kemenpora pada Senin, 25 Oktober 2021 simak filosofi dan makna logo Hari Sumpah Pemuda 2021.

Kemenpora telah merilis logo resmi Sumpah Pemuda 2021 melalui website resminya.

Logo Hari Sumpah Pemuda 2021 menampakkan angka 93 yang diciptakan secara menyambung dan dengan beragam corak warna.

Adapun untuk filosofi dan makna yang terkandung dalam logo Hari Sumpah Pemuda 2021 seperti berikut ini:

- Angka 93 menyambung tanpa putus mencerminkan pemuda-pemudi Indonesia yang bersatu demi kemajuan dan kebaikan bangsa;

Baca Juga: 17 Link Twibbon Keren Peringati Hari Sumpah Pemuda 2021

- Berbagai warna yang terdapat dalam Logo Sumpah Pemuda 2021 bermakna solidaritas pemuda-pemudi dari Sabang sampai Merauke berkomitmen menumbuhkan ekonomi Indonesia;

- Selanjutnya dalam logo Sumpah Pemuda 2021 juga memiliki makna semangat pemuda-pemudi Indonesia untuk bersatu, bangkit, dan tumbuh bersama
Selain logo, Kemenpora juga umumkan Tema Sumpah Pemuda 2021 tahun ini adalah ‘Bersatu, Bangkit, dan Tumbuh’.

Tema tersebut diharapkan dapat diwujudkan pemuda-pemudi Indonesia untuk bersatu, bangkit, dan tumbuh bersama demi kemajuan bangsa.

Bangkit memiliki makna Pemuda Indonesia sebagai Spirit partisipasi kaum muda untuk bangkit melawan pandemi covid-19.

Tumbuh memiliki makna upaya mewujudkan pertumbuhan ekonomi dengan semangat kewirausahaan Pemuda.

Baca Juga: Sejarah Singkat Sumpah Pemuda, Peringati Hari Sumpah Pemuda 2021

Saat ini Kemenpora sedang fokus dalam pengembangan ekosistem kewirausahaan pemuda dengan menyusun Norma, Standar, Prosedur dan Kriteria atau NSPK pengembangan kewirausahaan

Terlebih dalam situasi pandemi covid-19 seperti sekarang, pemuda-pemudi Indonesia diharapkan mampu bersatu untuk melewatinya.

Berikut ini link logo Sumpah Pemuda 2021 resmi dari Kemenpora KLIK.***

Editor: Robi Maulana

Sumber: Kemenpora


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah